GridOto.com - VinFast masuk Indonesia 2024, langsung hajar segmen mobil listrik.
Satu lagi pabrikan mobil yang akan masuk ke Indonesia tahun ini, yaitu VinFast.
Setelah hadir di Indonesia pada 2024 ini, VinFast mengatakan bakal menjadikan Indonesia sebagai basis produksi untuk mobil setir kanan mereka.
“Pabrik kita itu nantinya juga akan melayani pasar ekspor setir kanan seperti Thailand, Singapura, Malaysia dan Australia,” ucap Direktur Penjualan dan Jaringan VinFast Indonesia Surachman Nugroho sebagaimana dikutip dari Antara.com.
Kabarnya pabrik VinFast di Indonesia ini kabarnya akan mulai beroperasi pada 2026.
Baca Juga: VinFast VF5 Plus Jadi Mobil Listrik Murah VinFast, Fiturnya Gimana?
Jadi sebelum fasilitas mereka bekerja yang akan dipasarkan di Indonesia adalah mobil CBU alias Completely Built-Up dari Vietnam.
VinFast merupakan pabrikan mobil asal Vietnam yang berdiri pada 2017.
Dua mobil pertama mereka yang diperkenalkan di Paris Motor Show 2018 adalah VinFast LUX A2.0 dan VinFast LUX SA2.0.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR