GridOto.com - PT Pertamina (Persero) serta SPBU swasta yakni Shell, BP-AKR, dan Vivo serentak menurunkan harga BBM mereka pada Senin, 1 Januari 2024.
Termasuk harga BBM RON 92 yang mereka jual, yaitu Pertamax dari Pertamina, Shell Super dari Shell Indonesia, BP 92 dari BP-AKR, dan terakhir Revvo 92 dari Vivo.
Dengan banderol Rp 12.950 per liter, Pertamax tetap menjadi BBM RON 92 paling terjangkau di tahun baru ini.
Lantas, siapa yang paling bisa mendekati banderol Pertamax per 1 Januari 2024 ini?
Dimulai dari Shell dengan BBM RON 92 mereka yaitu Shell Super, yang kini dijual di angka Rp 13.390 per liter.
Baca Juga: Ikut SPBU Swasta Lainnya, Harga BBM Vivo Turun Per 1 Januari 2024
Dengan banderol tersebut, artinya harga Shell Super punya selisih Rp 440 dari harga Pertamax per 1 Januari 2024 ini.
Beralih ke BP-AKR, perusahaan energi asal Britania Raya tersebut kini mematok harga BP 92 di angka Rp 13.200 per liter.
Dengan angka tersebut, artinya BP 92 punya selisih harga Rp 250 per liter dibandingkan dengan Pertamax.
Sementara dari Vivo, harga Revvo 92 adalah Rp 13.130 per liter per 1 Januari 2024 ini, yang membuatnya terpaut Rp 180 saja dari Pertamax.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR