Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Motor Trail Suzuki RM-Z250 Punya Fitur Canggih Mirip Launch Control, Ini Penampakannya

Naufal Nur Aziz Effendi - Rabu, 27 Desember 2023 | 11:30 WIB
penampakan motor trail Suzuki RM-Z250 yang punya fitur canggih mirip launch control
dirtrider.com
penampakan motor trail Suzuki RM-Z250 yang punya fitur canggih mirip launch control

GridOto.com - Suzuki Jepang punya produk di segmen motor trail kelas 250 cc bernama RM-Z250.

Suzuki RM-Z250 ini memiliki spek motocross sehingga tidak dibekali kelengkapan berkendara di jalan raya.

Hadir sebagai motor trail kompetisi, sejumlah fitur canggih disematkan Suzuki untuk membuatnya kompetitif.

Salah satunya adalah Suzuki Holeshot Assist Control (S-HAC) yang berguna saat melakukan start.

detail tampilan Suzuki RM-Z250
suzuki.co.jp
detail tampilan Suzuki RM-Z250

Dengan mengaktifkan fitur ini, ECU akan mengoptimalkan putaran mesin sehingga memberikan traksi maksimal saat berakselerasi.

Fitur S-HAC yang cara kerjanya mirip launch control tersebut memiliki dua mode terdiri dari A dan B.

Mode A berguna saat trek dalam kondisi sulit atau licin, sementara mode B bisa dipilih saat trek dalam kondisi bagus sehingga memberikan akselerasi lebih agresif.

fitur S-HAC terletak di bagian setang kiri
suzuki.co.jp
fitur S-HAC terletak di bagian setang kiri

Baca Juga: Bebek Trail Suzuki Raider J Crossover Punya Tampang Garang, Seirit Ini Konsumsi Bensinnya

Editor : Dida Argadea
Sumber : suzuki.co.jp

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa