Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tampang Mirip Skutik Jadul, Yamaha Jog Punya Konsumi BBM Irit Banget

Naufal Nur Aziz Effendi - Selasa, 26 Desember 2023 | 08:53 WIB
penampakan Yamaha Jog yang punya tampilan mirip skutik jadul Kymco Jetmatic dan konsumsi BBM irit banget
yamaha-motor.co.jp
penampakan Yamaha Jog yang punya tampilan mirip skutik jadul Kymco Jetmatic dan konsumsi BBM irit banget

GridOto.com - Yamaha Jog yang beredar di Jepang adalah salah satu skutik untuk keperluan transportasi perkotaan.

Kalau dilihat dari desainnya, motor kompak ini memiliki bentuk mirip skutik jadul Kymco Jetmatic yang pernah mengaspal di Tanah Air.

Kemiripan keduanya tampak dari bagian fascia berbentuk meruncing ke bawah dan sekaligus berfungsi sebagai spakbor.

Area samping juga bisa dibilang mirip karena sama-sama mengadopsi bentuk melancip ke atas serta dilengkapi rak di belakang.

Untuk spesifikasinya, Yamaha Jog mengusung mesin 49 cc SOHC 2-klep injeksi dan berpendingin cairan.

Outputnya tergolong kecil, tenaga yang dikeluarkan hanya 4,5 dk di 8.000 rpm dengan torsi puncak 4,1 Nm di 6.000 rpm.

Meski begitu konsumis BBM-nya jadi irit dengan klaim 80 km/liter berdasarkan pengetesan melaju konstan di kecepatan 30 km/jam dan 54,8 km/liter dari tes WMTC.

Melansir rideapart.com, mesin dan rangka Yamaha Jog ternyata mengambil basis dari motor Honda di Jepang.

detail tampilan Yamaha Jog
yamaha-motor.co.jp
detail tampilan Yamaha Jog

Baca Juga: Yamaha TMAX Tech Max Pakai Mesin 2 Silinder, Tapi Suaranya 4 Silinder!

Editor : Hendra
Sumber : Yamaha-motor.co.jp

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Mobil Murah Cocok Buat Keluarga Muda, Toyota Agya Harga Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa