GridOto.com - Suzuki RGR 150 dikenal sebagai salah satu motor sport 2-tak yang mengaspal di Tanah Air pada awal 1990-an.
Beberapa tahun sebelumnya yakni pada 1982, pendahulu Suzuki RGR 150 meluncur di Jepang dengan nama RG50.
Secara tampilan, Suzuki RG50 memiliki desain yang agak berbeda kalau dibandingkan dengan motor sport keluaran baru.
Fairing motor lawas tersebut terpisah antara cover mesin dan setang, sedangkan sportbike anyar fairingnya menyatu mulai dari depan sampai samping.
Sesuai namanya, Suzuki RG50 dibekali mesin kecil, yakni cuma 49 cc dengan konfigurasi silinder tunggal 2-tak pendingin udara.
Jantung pacu tersebut menghasilkan tenaga 7,1 dk pada 9.000 rpm dan torsi 5,6 Nm pada 8.000 rpm yang disalurkan ke transmisi 6-speed.
Melansir Bikebros.co.jp, Suzuki RG50 ternyata diluncurkan karena banyaknya anak muda yang menyukai balap liar pada 1980-an.
Maka dari itu joknya memiliki konfigurasi single seater dengan buntut ala motor balap untuk menonjolkan kesan racing.
Baca Juga: Jadi Buruan Kolektor, Suzuki RG Sport Mampu Terjual Nyaris Rp 500 Juta
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Sumber | : | Bikebros.co.jp |
KOMENTAR