GridOto.com - Motor adventure baru Honda Sahara 300 resmi meluncur di pasar Brasil pada November 2023 lalu.
Dilihat dari tampilannya, Honda Sahara 300 memiliki bahasa desain terinspirasi dari Honda CRF1100L Africa Twin.
Hal tersebut bisa ditengok dari area depan yang dibekali fairing model rally, windshield tinggi, sampai pipa crash bar untuk melindungi bodi saat terjatuh.
Bagian samping juga memiliki desain bodi seperti kebanyakan motor adventure Honda yang melancip dan menungging ke belakang
Baca Juga: Resmi Diluncurkan, Ini yang Bedakan Honda EM1 e: Dengan EM1 e: Plus
Untuk spesifikasi, Honda Sahra 300 dibekali mesin silinder tunggal 293,5 cc SOHC pendingin udara dengan sistem pengabut bahan bakar injeksi PGM-FI khas Honda.
Jantung pacu tersebut memiliki tenaga 24,8 dk di 7.500 rpm dan torsi puncak 26,5 Nm di 5.750 rpm yang disalurkan melalui transmisi 6-percepatan.
Pindah ke kaki-kaki, suspensi depan mengandalkan model teleksopik dengan travel 221 mm, lalu di belakang pakai monoshock atau sering disebut pro-link bertravel 225 mm.
Peleknya pakai model jari-jari khas motor adventure berukuran 21 inci di depan dan 18 inci di belakang yang dibalut ban dual purpose.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Sumber | : | honda.com.br |
KOMENTAR