Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Berikan Garansi Buat Motor Listrik EM1 e: dan EM1 e: Plus, Intip Rinciannya

M. Adam Samudra - Kamis, 21 Desember 2023 | 18:30 WIB
Motor listrik Honda EM1 e:
Adam Samudra
Motor listrik Honda EM1 e:

GridOto.com - PT Astra Honda Motor (AHM) resmi mengumumkan harga motor listrik Honda EM1 e: sekaligus memperkenalkan pilihan terbaru, EM1 e: Plus.

Thomas Wijaya, Executive Vice President Director PT Astra Honda Motor mengatakan, motor listrik Honda EM1 e: dan EM1 e: Plus telah mendapat garansi rangka seperti motor tipe lainnya.

"PT AHM menambah masa garansi rangka 5 tahun, komponen elektrik 2 tahun, khusus tahap awal baterai 3 tahun," kata Thomas, Kamis (21/12/2023).

Selain itu, dalam seremoni AHM juga memulai pengiriman perdana motor listrik EM1 e: dengan menyerahkan secara simbolis kepada konsumen pertama di Indonesia.

Baca Juga: Resmi Diluncurkan, Ini yang Bedakan Honda EM1 e: Dengan EM1 e: Plus

"Kami mulai mengirimkan Honda EM1 e: kepada konsumen Honda sebagai bentuk komitmen nyata kami memasuki dan mengembangkan bisnis motor listrik di Indonesia. Kami telah menyiapkan jaringan penjualan dan layanan purna jual yang didedikasikan khusus untuk pelanggan motor listrik Honda, termasuk teknisi handal yang siap membantu konsumen Honda,” paparnya.

Setelah mendapat bantuan pemerintah untuk pembelian motor listrik, model ini dipasarkan dengan harga Rp 33.000.000 untuk Honda EM1 e: dan Rp 33.500.000 untuk Honda EM1 e: PLUS.

"Sebenarnya harga resmi untuk Honda EM1 ini di Rp 40 juta dan Rp 40,5 juta untuk yang EM1 e: Plus. Jadi ada subsidi dari pemerintah sekitar Rp 7 juta,” katanya.

Untuk diketahui, Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: PLUS sudah diproduksi langsung di pabrik AHM yang berada di Pegangsaan, Jakarta Utara.

Baca Juga: Resmi Diluncurkan, Ini yang Bedakan Honda EM1 e: Dengan EM1 e: Plus

AHM juga menggandeng rantai bisnis lokal dalam produksi sepeda motor listrik sehingga kandungan komponen lokal mencapai angka di atas 40 persen.

Sekadar informasi, Honda menargetkan bakal ada tujuh model sepeda motor listrik yang diluncurkan secara bertahap hingga 2030.

Tiga model motor listrik lain akan digelontorkan mulai 2025 hingga 2030.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Perlu Tahu, Ini Efek Buruk Pakai Aki dengan Ampere Lebih Kecil

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa