Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Astra Infra Berbenah Jalan Tol dan Fasilitasnya, Siapkan Ribuan Personel Juga Untuk Lancarkan Libur Nataru

Muhammad Rizqi Pradana - Selasa, 19 Desember 2023 | 16:58 WIB
Astra Infra berbenah jalan tol dan fasilitasnya, serta siapkan ribuan personel untuk lancarkan Libur Nataru 2023.
Pradana
Astra Infra berbenah jalan tol dan fasilitasnya, serta siapkan ribuan personel untuk lancarkan Libur Nataru 2023.

GridOto.com - Sambut masa libur Nataru 2023, Astra Infra melakukan sejumlah persiapan di berbagai ruas jalan tol yang mereka kelola.

Seluruh persiapan ini dikemas melalui kampanye bertajuk Nataru Ceria, yang diresmikan di Banten pada Selasa, (19/12/2023) siang tadi.

Firman Yosafat Siregar selaku Group CEO Astra Infra mengatakan, pihaknya siap mendukung bertambahnya pergerakan masyarakat pada momen libur Nataru ini.

“Astra Infra telah melakukan persiapan infastruktur dan layanan serta terus berkoordinasi dengan pemangku kepentingan," ucap Firman dalam acara peresmian tersebut.

"Seperti Kementerian Perhubungan, Kementerian PUPR, dan Korlantas POLRI untuk
dapat memberikan pelayanan terbaik bagi pengguna jalan tol," tambahnya.

Astra Infra group sendiri mengelola delapan ruas tol melalui anak-anak perusahaannya, yang terbagi menjadi enam ruas tol Trans Jawa dan dua ruas tol Metro atau JORR.

Meskipun dalam program Nataru Ceria ini, persiapan lebih dikhususkan kepada ruas-ruas tol yang termasuk dalam tol Trans Jawa.

Beberapa persiapan yang telah dilakukan oleh Astra Infra dalam menyambut Libur Nataru ini adalah pelebaran lajur, penyediaan fasilitas pendukung tambahan, serta rekayasa lalu lintas apabila diperlukan.

“Untuk mendukung kesiapan prasarana infrastruktur konektivitas, Astra Infra telah melakukan pelebaran lajur ketiga di Tol Tangerang-Merak ruas Cikande – Serang Timur dari KM 51 hingga KM 72," ucap Group COO Astra Infra Billy Perkasa Kadar dalam kesempatan yang sama.

Baca Juga: Belum Banyak yang Tahu, Ini Dua Sistem Perhitungan Tarif Tol

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa