GridOto.com - Menurut kalian, mana yang paling optimal untuk melindungi cat bodi mobil, coating, wrapping sticker, atau PPF?
Banyak cara untuk memproteksi cat mobil dari goresan halus hingga baret kasar.
Bahkan sebetulnya proteksi terhadap cat mobil juga digunakan untuk menjaga kualitas warna tetap cerah dan dalam kondisi seperti baru.
Sebagai contoh yang umum terjadi yani cat berwarna putih yang mulai menguning (yellowing) akibat paparan sinar matahari hingga termakan usia.
"Sebetulnya banyak cara kan buat memproteksi mobil supaya kualitas warnanya tetap baik, tetap bagus," ucap Tommy Ticoalu, owner 25 Autoworks di Jakarta Pusat.
Baca Juga: Tanpa Coating Tambahan Ini yang Bisa Terjadi Pada PPF Bodi Mobil
"Untuk paint protection itu kan ada banyak macamnya, mau dari dari coating sampai PPF juga bisa," jelas Adi Perkasa, owner Aruna Custom Project di Jakarta Barat.
Saat ini setidaknya ada tiga item yang bisa digunakan untuk proteksi cat mobil, yaitu nano ceramic coating, wrapping sticker dan PPF.
Ketiganya memiliki karakteristik berbeda dan metode pengaplikasiannya pun berbeda.
"Kalau biacara proteksi paling bagus harus diakui memang PPF paling bagus dibandingkan coating," kata Tommy.
"Karena dia itu bukan melapis tapi blocking langsung," sambung Tommy menjelaskan.
Baca Juga: Sebagai Pelindung Cat Mobil, Buat Apa PPF Dikasih Lapisan Coating?
Ia juga memberi perbandingan yang cukup sederhana mengenai efektifitas PPF untuk paint protection.
"Ibarat handphone yang dipasangin temper glass. Kalau kenapa-kenapa ya yang rusak lebih dulu temper glass-nya," ucapnya menukas.
Paint Protection Film (PPF), atau sering disebut juga sebagai clear bra adalah sebuah pelindung transparan yang diterapkan pada permukaan eksterior mobil untuk melindungi cat dari goresan, kerusakan, dan noda.
PPF umumnya terbuat dari bahan poliuretan yang kuat dan transparan.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR