GridOto.com - Kalau kalian memarkir mobil di bawah pohon sebaiknya waspadai hewan ini karena kotorannya bisa merusak cat mobil.
Karena masih banyak yang belum tahu kalau kotoran hewan ini paling berpotensi tinggi merusak cat mobil.
Dan cukup sering terlihat juga para pemilik mobil memarkirkan kendaraannya tanpa perlindungan apapun.
Akibatnya banyak sekali terpapar sinar matahari, hujan, debu, hingga kotoran hewan seperti burung, dan sebagainya.
Tapi tahukan kalian tidak semua kotoran burung berpotensi tinggi merusak cat mobil, ternyata kotoran kelelawar lah yang paling berbahaya.
Baca Juga: Cat Kusam Padahal Baru Repaint, Bisa Jadi Inilah Penyebabnya
"Kotorannya cukup merusak itu ternyata kelelawar," kata Tommy Ticoalu, owner 25 Autoworks di Jakarta Pusat.
"Bird dropping itu ternyata tergantung juga burungnya jenis apa, itu pengaruh," sambungnya menukas.
Menurut Tommy, hal ini didiagnosis berdasarkan apa yang dikonsumsi hewan tersebut.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR