Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kaki-kaki Mobil Rusak Bikin Ban Habis Enggak Rata, Ini Penjelasannya

Ryan Fasha - Senin, 11 Desember 2023 | 17:00 WIB
Toyota Yaris Cross S GR Hybrid TSS
F Yosi/GridOto.com
Toyota Yaris Cross S GR Hybrid TSS

GridOto.com - Seiring pemakaian mobil, maka ban mobil akan semakin habis atau aus.

Hal tersebut lumrah dan setiap mobil akan mengalaminya.

Ban mobil dan roda ditopang oleh bagian kaki-kaki.

Kaki-kaki ban mobil kerap kali rusak dan berdampak langsung terhadap keausan ban mobil atau ban mobil habis enggak rata.

Rendi Kristiya Darmawan, Kepala Mekanik Bengkel Nawilis Radio Dalam, Jakarta Selatan memberikan penjelasan teknisnya.

Ilustrasi ban mobil
Dwi Wahyu r./GridOto.com
Ilustrasi ban mobil

Baca Juga: Persiapan Musim Hujan, Bahaya Ban Botak Jika Masih Terus Dipakai

"Posisi roda sampai bisa berputar di jalan itu ditunjang oleh beberapa komponen kaki-kaki dan semuanya sudah dihitung oleh pabrikan," buka Rendi.

"Jika ada komponen yang rusak misalnya bushing arm atau tie rod bahkan sokbreker maka beban gesekan ban tidak akan seimbang," bebernya.

Karena beban gesekan tidak seimbang maka hasilnya akan ada keausan di salah satu sisi ban.

Banyak kasus juga ban kiri dan kanan habis tidak rata, ini menandakan ada kerusakan komponen kaki-kaki namun tidak diperbaiki.

Hal ini juga diperjelas oleh Popon dari bengkel Formula Jaya Per spesialis kaki-kaki di Jl. Kartini, Bekasi Barat.

Ilustrasi garis berwarna di telapak ban mobil
Ryan Fasha/GridOto.com
Ilustrasi garis berwarna di telapak ban mobil

Baca Juga: Ban Mobil Ternyata Bisa Benjol, Terungkap Penyebabnya Karena Ini

"Kaki-kaki banyak kerusakan bikin putaran ban enggak simbang dan merugikan pemilik mobil karena umur ban yang pendek," jelasnya.

"Mencegah ban habis enggak rata sebaiknya perbaiki kondisi kaki-kaki mobil jika dirasa sudah ada kerusakan," tambahnya lagi.

Itulah alasan kenapa ban aus enggak rata bisa disebabkan dari komponen kaki-kaki mobil yang rusak.

Editor : Dwi Wahyu R.
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Tidak Sama, Ini Bedanya Mesin Honda Scoopy Baru Dengan Mesin BeAT

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa