Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kawasaki Indonesia Buka Trek Motorcross di Jonggol, Gratis Dipakai Asalkan...

Rangga Kosala - Kamis, 7 Desember 2023 | 12:30 WIB
Kawasaki kini punya trek off-road sendiri
Raspati/Otomotif
Kawasaki kini punya trek off-road sendiri

GridOto.com - PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) kini memliki trek motocross sendiri di kawasan Klapanunggal, Jonggol, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Trek garuk tanah ini diberi nama Playground Off-road Get Out and Play dan resmi dibuka pada Sabtu (2/12) lalu.

Serunya sirkuit motocross sepanjang kurang lebih 1 km ini dapat digunakan oleh para pemilik dan pengguna lineup trail Kawasaki.

"Sebagai salah satu pabrikan yang menjual motor trail atau offroad, kita merasa punya tanggung jawab untuk memanjakan konsumen dengan menghadirkan playground offroad ini," ujar Michael C. Tanadhi, Department Head Sales & Promotion PT KMI.

Playground Offroad Get Out and Play seluas 3.000 meter persegi ini hanya diperbolehkan untuk para pengguna motor Kawasaki dan diberlakukan secara gratis.

"Lokasi ini sebenarnya untuk umum, bukan komunitas saja, tetapi hanya untuk pengguna Kawasaki. Tidak dipungut biaya," lanjut Michael. 

Trek motocross yang digarap oleh Tedy Kustiar, salah seorang crosser nasional ini dilengkapi dengan beberapa handicap.

Ada Bermed Corner, tikungan dengan luar berupa tanah agak tinggi yang sering dimanfaatkan pembalap untuk melahap tikungan dengan cepat dan kecepatan cukup tinggi untuk menyalip (overtaking). 

Bermed corner, yang sering dimanfaatkan untuk melahap tikungan dengan cepat
Rangga/Otomotif
Bermed corner, yang sering dimanfaatkan untuk melahap tikungan dengan cepat

Baca Juga: Apa Bedanya Motor Trail SE dengan Trail Biasa, Kok Harganya Mahal Banget?

Kemudian ada Table Top, berupa gundukan tanah yang cukup tinggi dan cenderung datar pada bagian atasnya yang sering dipakai buat jumping.

Ada juga Whoops, berupa beberapa gundukan kecil yang cukup banyak dengan jarak yang berdekatan.

Saat pembukaan Sabtu lalu, Juara Nasional MX2 2023 Diva Ismaya dari tim Bali MX Kawasaki Greentech, turut menjajal trek dengan motor balap Kawasaki KX250.

Crosser juara nasional MX2 2023, Diva Ismayana, turut menjajal trek dengan Kawasaki KX250
Rangga/Otomotif
Crosser juara nasional MX2 2023, Diva Ismayana, turut menjajal trek dengan Kawasaki KX250

Menurutnya layout dan handicap di sirkuit ini didesain aman dan bisa dinikmati oleh pemula sekalipun.

Lebih lanjut, terkait dengan kelanjutan pengelolaan lokasi, Michael mengakui pihaknya masih melakukan studi tentang hal ini.

"Untuk manajemen pengelolaannya, kita sedang membentuk tim untuk mempelajari hal ini. Bagaimana cara menggunakan tempat ini, harus menghubungi siapa-siapanya, ya seperti itu," tutupnya.

Baca Juga: Begini Wujud Kawasaki KLX230 Versi Baru, Fiturnya Bikin Konsumen Indonesia Iri

Editor : Panji Maulana

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Musim Hujan, Karena Hal Ini Komstir Motor Kalian Rawan Jebol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa