Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Motor Baru 2023

Memiliki New Honda Scoopy Jadi Makin Menarik, Efek Warna Baru dan Garansi Lebih Panjang Nih

Muhammad Rizqi Pradana - Rabu, 6 Desember 2023 | 17:43 WIB
New Honda Scoopy makin menarik untuk dipinang berkat pilihan warna baru dan garansi yang diperpanjang.
Astra Honda Motor
New Honda Scoopy makin menarik untuk dipinang berkat pilihan warna baru dan garansi yang diperpanjang.

GridOto.com - Tidak bisa dipungkiri kalau New Honda Scoopy menjadi salah satu skutik yang paling banyak diminati oleh konsumen Indonesia.

Desain retro modern yang penuh gaya serta harga yang relatif terjangkau membuat skutik retro racikan PT Astra Honda Motor (AHM) tersebut sangat populer.

Terutama di kalangan anak muda, yang tidak hanya melihat motor sebagai alat transportasi melainkan juga sebagai ekspresi diri.

Makanya, tidak heran kalau AHM kembali menawarkan pilihan warna baru untuk New Honda Scoopy pada Oktober lalu.

Varian Stylish kebagian warna baru Stylish Green yang fresh dan modern untuk melengkapi pilihan warna Stylish Red sebelumnya.

Sementara varian Prestige ketambahan pilihan warna Prestige Black yang menambah kesan berkelas pada skutik retro ikonik tersebut.

Seluruh pilihan warna baru pada New Honda Scoopy varian Stylish dan Prestige.
AHM
Seluruh pilihan warna baru pada New Honda Scoopy varian Stylish dan Prestige.

Baik varian Stylish maupun Prestige dari New Honda Scoopy sama-sama menggunakan jok yang dibalut warna coklat untuk meningkatkan tampilan unik pada desain skutik retro ikonik tersebut.

Selain pilihan warna baru, AHM juga memberikan pembaruan striping pada New Honda Scoopy varian Sporty, Fashion, dan juga Stylish.

Baca Juga: Ada BeAT, Genio, dan Scoopy, Ini Update Harga Motor Matik 110 cc Honda

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa