GridOto.com - Gelar juara MotoGP 2023 yang diraih Pecco Bagnaia, masih menyisakan pertanyaan soal nasib Enea Bastianini dan Jorge Martin di kubu Ducati.
Apakah pabrikan Borgo Panigale jadi menukar posisi Jorge Martin dan Enea Bastianini di tim Ducati Lenovo ataupun Pramac Racing untuk MotoGP 2024?
Setelah lama ditunggu, manajemen Ducati akhirnya mengumumkan keputusannya soal Jorge Martin dan Enea Bastianini.
Seperti yang terlihat di tes Valencia beberapa waktu lalu, Ducati juga secara resmi memutuskan tidak jadi menukar posisi Martinator dan The Beast di MotoGP 2024.
Baca Juga: Awalnya Incar Fermin Aldeguer, Ini Alasan VR46 Memilih Fabio Di Giannantonio
Jadi Martin masih akan membela tim satelit Pramac Racing, sedangkan Bastianini masih mengamankan tempatnya di kursi tim pabrikan.
"Jika Jorge menang gelar, kami harus mempertimbangkan itu," kata Sporting Director Ducati, Paolo Ciabatti, dilansir GridOto.com dari Speedweek.
"Itu tak berarti harus terjadi, tapi kami serius memikirkan soal itu, meski sudah berjanji ke Bastianini bahwa tempatnya aman," jelas sang bos.
Kemenangan Pecco Bagnaia sebagai juara dunia MotoGP 2023, membuat Ducati pun membatalkan wacana tersebut.
Baca Juga: Livery Motor Marc Marquez di Tes MotoGP Valencia Dituduh Menjiplak Valentino Rossi
"Jika Pecco menjadi juara, yang berubah adalah posisi Johann Zarco saja, yang akan diganti Franco Morbidelli," ujar pria Italia ini.
Kendati demikian, Ciabatti tak menampik bahwa pembalap bernomor 89 tersebut sangat pantas menempati posisi pembalap tim pabrikan Ducati.
"Jorge menjalani musim fantastis. Barangkali lebih baik dari musim 2022 Bastianini," lanjut Ciabatti.
"Selain itu, menempatkan nomor 1 sangat penting jika kau ingin mendapatkan penghargaan atau kompensasi dari sponsor," jelasnya.
Dengan demikian, kesempatan nyata Martin untuk masuk ke tim pabrikan baru akan terlihat di 2024 mendatang.
Siapa yang tampil lebih baik antara Bastianini dan Martin, ia lah yang akan menjadi rekan setim Pecco Bagnaia di MotoGP 2025.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Sumber | : | Speedweek.com |
KOMENTAR