Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bikin Tenaga Mesin Mobil Bisa Naik, Begini Cara Kerja Turbocharger

Radityo Herdianto - Selasa, 5 Desember 2023 | 08:00 WIB
Bagaimana tenaga mesin mobil bisa naik, begini cara kerja turbo.
Bagaimana tenaga mesin mobil bisa naik, begini cara kerja turbo.

GridOto.com - Turbo menjadi teknologi saat ini yang umum digunakan pada mesin mobil untuk mengoptimalkan output tenaga pembakaran.

Bagaimana tenaga mesin mobil bisa naik, begini cara kerja turbo.

Dengan turbo mesin mobil dengan kubrikasi kecil bisa mendapatkan tenaga lebih besar tanpa harus menaikkan kubrikasi mesin itu sendiri.

Tenaga tambahan tersebut didapat dari induksi udara tambahan.

"Komponen turbo memiliki bentuk seperti keong yang diposisikan terhubung antara intake udara dan exhaust manifold mesin," beber Tri Yuswidjajanto Zaenuri, Ahli Motor Bakar Institut Teknologi Bandung (ITB).

Keong turbo sendiri memiliki dua konstruksi utama.

Komponen turbo yang terbagi menjadi dua, kompresor dan turbin
Dok. OTOMOTIF
Komponen turbo yang terbagi menjadi dua, kompresor dan turbin

Baca Juga: Toyota Kijang Innova Diesel Ganti Turbo, Segini Ukuran Pipa Knalpotnya

Yaitu kompresor yang terletak pada intake udara dan turbin yang berada di exhaust manifold.

Saat mesin menyala ada tekanan gas buang yang dihasilkan exhaust manifold.

Ketika digas putaran mesin meningkat, tekanan gas buang yang dihasilkan jadi lebih tinggi.

"Tekanan gas buang tersebut akan memutar turbin yang bersamaan juga akan memutar kompresor," ujar Tri.

"Disinilah terjadi proses spooling dimana kompresor yang berputar mengisap udara lebih banyak dari intake ke dalam ruang bakar," terangnya.

Isapan udara dari kompresor memiliki tekanan (boost) dengan suhu panas yang didinginkan lewat intercooler.

Setelah temperatur tekanan udara boost menurun dari intercooler kemudian masuk ke dalam ruang bakar sebagai udara tambahan untuk memadatkan kompresi ruang bakar mesin.

turbin turbo
Ryan/GridOto.com
turbin turbo
 

Baca Juga: Beli Mobil Bekas Mesin Turbo Perhatikan Jenis Oli yang Dipakai

"Kepadatan udara ini yang digunakan sebagai induksi tambahan untuk meningkatkan energi pembakaran," sebut Tri.

Dalam perawatan sederhana mesin turbo, kunci utamanya ada di oli mesin.

"Oli mesin turbo rata-rata sudah kompatibel dengan standarisasi oli API SN plus atau API SP dan penggantiannya harus teratur," tegas Tjahja Tandjung, pemilik gerai oli mesin TODA, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Menurutnya mesin turbo punya temperatur yang lebih tinggi dari mesin pembakaran biasa.

Dimana ada kerja mesin disamping turbo selama proses spooling menghasilkan panas tinggi.

"Selain pelumasan oli mesin juga harus bisa sebagai pengontrol temperatur," ujar Tjahja.

"Yang dialiri oli mesin tidak hanya komponen mesin tapi juga komponen turbo, sehingga perlu menjaga kualitas oli dengan penggantian secara rutin," jelasnya.

 

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa