Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2023

Ada Yang Berbeda di Mazda CX-5 Elite Ini, Yuk Lihat Lebih Dekat

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Kamis, 30 November 2023 | 20:38 WIB
Mazda CX-5 Elite tampil beda di Mazda Power Drive 2023.
Rayhan Haikal/GridOto.com
Mazda CX-5 Elite tampil beda di Mazda Power Drive 2023.

GridOto.com - Pada acara Mazda Power Drive 2023, PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) menghadirkan Mazda CX-5 Elite yang tampil beda (29/11).

Yup, menemani Mazda2 facelift, Mazda CX-5 ternyata juga ikutan mendapatkan improvement yang membuatnya tampil beda.

Selain memiliki penampilan yang berbeda, Mazda CX-5 juga ikut mendapatkan fitur baru meski tidak sebanyak Mazda2 facelift.

Kabar baiknya lagi, Mazda CX-5 varian Kuro versi penyegaran hadir eksklusif dengan penggerak semua roda.

Nah apa saja ubahan yang terlihat di eksterior Mazda CX-5 Elite ini? Secara garis besar, memang tidak banyak yang berubah.

Mazda CX-5 Elite kini memiliki tampilan terinspirasi dari CX-5 AWD EMI Anniversary Edition.
Rayhan Haikal/GridOto.com
Mazda CX-5 Elite kini memiliki tampilan terinspirasi dari CX-5 AWD EMI Anniversary Edition.

Baca Juga: Akhirnya Tiba, Ini Beda Tampilan Mazda2 Facelift Jepang VS Indonesia

Mulai dari depan, Mazda CX-5 Elite masih memiliki gril dan signature wing yang sama seperti sebelum improvement.

Tapi ketika kami pindah ke samping, CX-5 Elite terbaru mendapatkan side body cladding sewarna bodi seperti CX-5 AWD EMI 6th Anniversary Edition.

Cladding ini menyambung dengan lower bumper depan dan belakang yang juga ikutan sewarna bodi.

Pada CX-5 Elite sebelum improvement, bagian-bagian tersebut masih berwarna hitam material plastik.

Ubahan lainnya terdapat pada pelek 19 inci multi-spoke yang juga mengambil dari CX-5 AWD, berubah dari model two-tone.

Interior Mazda CX-5 Elite terbaru.
Rayhan Haikal/GridOto.com
Interior Mazda CX-5 Elite terbaru.

Baca Juga: Mazda2 Facelift Meluncur di Indonesia, Fiturnya Tambah Apa Saja?

Oh iya di bagian belakang, CX-5 Elite mendapatkan emblem Elite baru yang terpasang di bawah emblem CX-5.

Plus CX-5 Elite mendapatkan satu pilihan warna eksterior baru yaitu Platinum Quartz Metallic.

Masuk ke interior, Mazda CX-5 Elite terbaru mendapatkan head unit Mazda Connect terbaru berukuran 10,25 inci.

Ia juga dibekali ventilated front seats plus port USB Type-C yang kompatibel dengan pengecasan cepat ponsel.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Pemilik Motor Listrik ALVA Bisa Servis di Otoklix, Garansi Resmi Tetap Berlaku

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa