Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tampil Kencang Saat Tes, Bos Ducati Malah Bilang Tidak Inginkan Marquez!

Mohammad Nurul Hidayah - Rabu, 29 November 2023 | 20:10 WIB
Marc Marquez menjadi pusat perhatian saat tes motor Ducati di Valencia
Twitter
Marc Marquez menjadi pusat perhatian saat tes motor Ducati di Valencia

Gridoto.com - Marc Marquez tampil kencang saat tes menggunakan Ducati, kok bos Ducati malah bilang tidak inginkan Marquez.

Pernyataan ini keluar langsung dari mulut Gigi Dall'Igna yang menjabat sebagai General Manager Ducati Corse.

Komandan tim Ducati MotoGP ini mengungkapkan kalau mereka sebenarnya tidak menginginkan Marc Marquez bergabung ke Ducati.

"Tentu saja posisi Ducati adalah tidak menginginkan Marc Marquez," buka Gigi Dall'Igna yang dikutip dari Marca.

Baca Juga: Lihat Debut Marc Marquez Pakai Ducati Pembalap Lain Kok Salah Tingkah?

Gigi Dall'Igna bilang tidak pernah ingin mengkontrak Marc Marquez
Luigi Dall'Igna
Gigi Dall'Igna bilang tidak pernah ingin mengkontrak Marc Marquez

Meski tidak pernah terlintas untuk mengkontrak Marquez menjadi pembalap Ducati, Gigi merasa bangga karena Marquez menginginkan motornya.

"Saya penasaran untuk melihatnya, mendengar komentar yang akan dia berikan setelah mencoba motornya kepada saya," tambahnya.

"Dia salah satu pembalap paling penting di sejarah MotoGP, sebuah kehormatan dia ingin membalap dengan motor kami," senang Gigi.

Seperti kita tahu, Marc Marquez hengkang dari Honda memang bukan karena dikontrak oleh Ducati Corse.

Baca Juga: Marc Marquez Senyum Sumringah Usai Tes Motor Ducati, Begini Katanya

Marc Marquez langsung curi perhatian pembalap lain
Twitter
Marc Marquez langsung curi perhatian pembalap lain

Tetapi, Marquez yang memutuskan untuk bergabung dengan tim satelit Ducati yakni Gresini Racing dan akan menjadi rekan satu tim adik kandungnya, Alex Marquez.

Dengan penampilan memukau Marquez di sesi tes Valencia, ternyata Gigi tidak berencana memberikan motor generasi terbaru ke Marquez.

"Dia akan memulai dengan motor yang sama dengan privateer lainnya. Seperti motor yang digunakan Zarco di MotoGP. Pada motor Bastianini, Bagnaia dan Martin kami akan memperkenalkan beberapa evolusi terbaru," tutupnya.

Meski tidak pernah berniat mengkontrak Marc Marquez, ternyata Ducati sekarang sangat bangga Marquez mau bergabung ke mereka.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bukan Yamaha XMAX, Ternyata Ini Motor Matic Jepang Termahal di Indonesia

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa