Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ajak Komunitas Mobil, 3M Edukasi Pentingnya Peran Kaca Film

Wisnu Andebar - Minggu, 26 November 2023 | 08:30 WIB
Puluhan anggota komunitas mobil ambil bagian dalam acara Car Club Meet Up: Ignite 3Motion
Wisnu/GridOto.com
Puluhan anggota komunitas mobil ambil bagian dalam acara Car Club Meet Up: Ignite 3Motion

GridOto.com - PT 3M Indonesia menggelar kegiatan Car Club Meet Up: Ignite 3Motion berlangsung di Sentul, Bogor pada Sabtu (25/11/2023).

Sesuai namanya, 3M mengajak sejumlah komunitas mobil Toyota untuk menjalin silaturahmi sekaligus berbagi pengetahuan mengenai pentingnya peran kaca film pada kendaraan.

Adapun komunitas yang ikut meramaikan acara ini meliputi Toyota Etios Valco Club Indonesia (TEVCI), Great Corolla Club (GCC), Toyota Sienta Community Indonesia (TOSCA), Veloz Community (Velozity), Toyota Yaris Club Indonesia (TYCI), Komunitas Toyota Calya Indonesia (KTCI).

Razi Raziansyah, Country Sales Leader, Commercial Solution Division, PT 3M Indonesia mengatakan, bahwa pihaknya mengundang teman-teman komunitas untuk mewaspadai bahaya paparan sinar UV.

"Sinar UV yang berbahaya dapat memberikan pengaruh tidak baik terhadap objek yang terkena paparannya secara langsung seperti terhadap kulit, interior kendaraan atau interior ruangan," ujar Razi saat ditemui di Sentul, Sabtu (25/11/2023).

Saat ini 3M telah memiliki kaca film dengan teknologi nano layer yang memiliki kemampuan tolak sinar UV setara dengan SPF 1000.

3M seri Crystalline telah menjadi kaca film yang dipercaya dan direkomendasikan oleh Skin Cancer Foundation.

3M berikan edukasi pentingnya peran kaca film pada kendaraan
Wisnu/GridOto.com
3M berikan edukasi pentingnya peran kaca film pada kendaraan


Hal itu lantaran kaca film 3M telah memenuhi standar dari Skin cancer foundation dan lulus uji untuk mampu menolak sampai dengan 99 persen sinar UVA dan UVB yang berbahaya.

Razi menambahkan, untuk mendapatkan kaca film yang asli konsumen dapat membeli dan memasang kaca film di ratusan dealer resmi 3M di Indonesia.

Baca Juga: Mengenal Peranti Safety 3M Terkait Reflective Light Penunjuk Lalin

Selain Crystalline, 3M juga punya seri kaca film lainnya seperti Black Beauty dan
Ceramic Series.

Untuk semakin memeriahkan acara, digelar pula games berhadiah dan pembagian doorprize untuk anggota komunitas yang hadir.

Ia menambahkan, pihaknya akan terus memberikan edukasi dan pengetahuan baru bagi konsumennya melalui kegiatan Car Club Meet Up ini.

"Kami berharap dengan memberikan pengetahuan seperti ini dapat membantu konsumen untuk bisa berkembang dan hidup lebih baik," pungkas Razi.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Harga Makin Miring, Simak 4 Hal Ini Sebelum Beli NMAX Bekas Generasi Awal

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa