GridOto.com - Ternyata ada komponen motor matic yang masih tetap dipakai di motor listrik.
Komponen motor matic yang dipakai di motor listrik berikut ini berkaitan dengan transmisi, apakah itu?
Head of Sales Marketing Section Musashi berikut ini kasih penjelasan komponen motor matic yang masih dipakai di motor listrik.
"Gearbox (gardan) motor listrik itu serupa dengan gearbox motor matic," ucap Yantono Simamora, Head Of Sales Marketing Section Musashi kepada GridOto.
Baca Juga: Gojek Tokopedia Luncurkan Motor Listrik Electrum H5, Cuma Buat Mitra?
Di dalam gearbox atau gardan motor listrik terdapat gir atau gigi rasio.
"Mekanisme kerja gearbox motor listrik dengan motor matic konvensional juga sama," jelas Anton saat ditemui beberapa waktu yang lalu (10/23)
Secara sederhana, gearbox pada motor listrik berfungsi untuk memperingan kinerja dinamo atau motor listrik.
Susunan gearbox atau gardan motor listrik juga serupa dengan gardan motor matic.
Baca Juga: Awas Air Gampang Masuk ke Girboks Motor Matic Lewat Lubang Ini
"Susunan gearnya juga sama, misal, ada gear counter, kemudian ketemu dengan shaft counter dan as yang mengarah ke ban," jelas Anton.
"Yang membedakan paling hanya dimensi saja dibikin lebih ringkas," tutupnya saat ditemui di ICE BSD, Tangerang Selatan, Banten.
Oleh karena itu, gearbox atau gardan motor listrik juga masih perlu pelumas dari oli gardan.
Bedanya, usia pemakaian oli gardan pada gearbox motor listrik lebih panjang, diganti setiap 20.000 km.
Sedangkan di motor bermesin bakar, umumnya pabrikan merekomendasikan gearbox diganti setiap 6.000-8.000 km pemakaian.
Baca Juga: Bukan Cuma Oli Mesin, Oli Gardan Motor Matic Wajib Diganti Berkala Biar Mesin Bekerja Optimal
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR