GridOto.com - Chery telah resmi memperkenalkan varian tertinggi baru Chery Omoda 5 yaitu Omoda 5 GT sejak September 2023.
Sebagai varian ultimate, Chery Omoda 5 GT membawa resep spesial untuk menghadapi Honda HR-V RS.
Satu hal menarik dari Chery Omoda 5 GT adalah harganya yang terjangkau yaitu mulai dari Rp 448,8 juta untuk varian front-wheel drive.
Sementara untuk varian penggerak semua roda atau all-wheel drive, harganya lebih mahal Rp 40 juta yaitu Rp 488,8 juta.
Tentu saja kalau dibandingkan dengan Honda HR-V RS yang dibanderol Rp 532,6 juta, Chery Omoda 5 GT jadi pilihan menarik.
Baca Juga: All Wheel Drive Sepi Peminat, Chery Kok Pede Jualan Omoda 5 GT AWD di Indonesia?
Apalagi dengan empat alasan ini, terasa kalau Honda HR-V RS itu kemahalan di hadapan Chery Omoda 5 GT.
Apa saja alasannya? Pertama, Omoda 5 GT mendapatkan mesin empat silinder turbo 1.598 cc berkode SQRF4J16.
Mesin turbo ini mampu menghasilkan tenaga 197 dk dan torsi puncak 290 Nm yang disalurkan ke roda depan atau semua roda lewat transmisi otomatis 7-percepatan dual clutch.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR