Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Malaysia 2023

Bukannya Mengkhianati Pecco Bagnaia, Franco Morbidelli Bahagia Melihat Jorge Martin Jadi Calon Juara MotoGP 2023

Rezki Alif Pambudi - Minggu, 5 November 2023 | 18:30 WIB
Franco Morbidelli bahagia melihat Jorge Martin menjadi calon juara MotoGP 2023
Twitter.com/YamahaMotoGP
Franco Morbidelli bahagia melihat Jorge Martin menjadi calon juara MotoGP 2023

GridOto.com - Bukannya ingin mengkhianati sang sahabat Pecco Bagnaia, Franco Morbidelli cengar-cengir melihat Jorge Martin menjadi salah satu calon juara MotoGP 2023.

Franco Morbidelli semringah karena melihat rekan setimnya di MotoGP 2024 adalah calon juara, dan Pramac Racing yang menjadi tim barunya sedang memimpin kejuaraan.

Jadi murid Valentino Rossi ini sangat bahagia karena ia akan bergabung dengan tim paling kompetitif saat ini.

"Sejak aku sadar akan mengendarai Ducati, aku sangat bahagia," kata Franky, dilansir GridOto.com dari Paddock-GP.

"Dan fakta bahwa Pramac, timku tahun depan, memenangkan balapan dan memimpin klasemen tim jelas membuatku sangat antusias," jelas pria blasteran Italia-Brasil ini.

Ia tak sabar untuk segera mengendarai motor Ducati, dan bisa kembali ke papan atas seperti member VR46 Riders Academy lainnya.

"Ini insentif luar biasa, tapi bukan hanya karena motor spek pabrikan saja yang menjadi bumbu tantangannya," lanjutnya.

"Karena mengendarai motor Ducati (versi manapun) adalah paket bagus yang mana Desmosedici lama kadang bisa lebih bagus dari yang baru," jelasnya.

Dengan motor Ducati, ia berharap bisa mengobati masa-masa sulit yang dihadapinya bersama tim pabrikan Yamaha selama dua musim belakangan.

Baca Juga: VR46 Siapkan Siasat Untuk Memanfaatkan Marc Marquez di MotoGP 2024

"Lihat saja Marco Bezzecchi dan Luca Marini, ini akan menyenangkan dalam sisi personal daripada sisi teknis," jelas sang rider.

Pembalap 29 tahun ini turut mengomentari Marc Marquez, yang juga akan hijrah ke Ducati seperti dirinya.

"Ia jelas pembalap luar biasa, juara dunia delapan kali. Kita akan lihat bagaimana ia melakukannya dengan motor baru. Ia pembalap yang bisa melakukan hal hebat," sambungnya.

"Kita akan lihat kehebatannya, apakah ia bisa mengalahkan orang-orang di grid atau tidak," jelas Morbidelli.

Editor : Hendra
Sumber : Paddock-GP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Chery J6 Edisi Batik Cuma Ada Satu di Indonesia, Enggak Semua Orang Bisa Punya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa