GridOto.com - Versi baru dari motor dual purpose Kawasaki KLX230 baru diperkenalkan di pasar Jepang.
Secara tampilan, Kawasaki KLX230 anyar disebut ini mengalami perubahan desain dari model sebelumnya.
Ubahan yang paling kelihatan terletak di bagian fascia, di mana versi barunya kini mengadopsi cover headlamp baru dan lampu depan lebih kecil.
Motor baru ini juga dibekali fitur ABS yang berfungsi sebagai fitur keselamatan namun bisa juga dimatikan untuk memaksimalkan performa saat melintasi medan off-road.
Ada fitur baru lainnya yang mungkin bisa bikin konsumen Indonesia iri karena belum ada di Kawasaki KLX230 Tanah Air, yakni hadirnya konektivitas smartphone.
Geser ke kaki-kaki, swingarm belakang KLX230 versi baru ini disebutkan akan memakai lengan ayun yang sama seperti KLX230R spek kompetisi.
Penggunaan swingarm berbahan aluminium ini diklaim dapat meningkatkan kelincahan dan handling motor dual purpose tersebut.
Baca Juga: Lebih Powerful dari Kawasaki KLX 150, Skutik 125 Cc Ini Tampangnya Nyaingin Honda PCX ok
Sayangnya spesifikasi mesin Kawasaki KLX230 versi tidak diungkap ke publik sehingga belum diketahui kalau masih menggunakan jantung pacu versi lama atau ada yang baru.
Merujuk pada Kawasaki KLX230 yang saat beredar di Jepang saat ini, mesinnya memiliki konfigurasi silinder tunggal 232 cc SOHC 2-klep pendingin udara.
Mesin tersebut diklaim punya tenaga 19 dk di 7.600 rpm dan torsi puncak 19 Nm di 6.100 rpm yang disalurkan ke girboks 6-percepatan.
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | Autoby.jp |
KOMENTAR