GridOto.com - Mitsubishi Motor Corporation (MMC) akhirnya resmi memperkenalkan All New Triton di ajang Japan Mobility Show (JMS) 2023, Rabu (25/10/2023).
Untuk pasar Jepang, perkenalan All New Triton ini merupakan yang pertama kali, setelah sebelumnya SUV double cabin ini telah lebih dulu dipamerkan di Thailand.
Secara tampilan, All New Triton mengusung bahasa desain Dynamic Shield khas Mitsubishi.
Grill depannya berbentuk tiga persegi panjang, dengan desain headlamp yang sekilas mirip seperti Mitsubishi Xpander.
Sementara, sasisnya menggunakan ladder frame model baru yang dikembangkan menggunakan proporsi baja tarik tinggi.
Kelebihan dari sasis baru ini adalah daya lenturnya yang 65 persen lebih besar ketimbang model sebelumnya.
Untuk dimensi dari SUV ini, memiliki panjang 5.320 mm, lebar 1.865 mm, tinggi 1.795 mm, dan jarak sumbu roda 3.130 mm.
Beralih ke dapur pacunya, pesaing Toyota Hilux ini menggunakan mesin diesel 4N16 berkapasitas 2.400 cc turbo, dengan teknologi CGT.
Mesin tersebut memiliki tiga pilihan output, pertama, versi 'kencang' yang diklaim mampu menyemburkan tenaga 204 dk/3.500 rpm dan torsi puncak 470 Nm/2.250-2.500 rpm.
Baca Juga: Bakal Mejeng di Japan Mobility Show, Intip Nih Bocoran Spesifikasi All New Triton
Selain itu, ada dua versi mesin lainnya yakni output 183,5 dk torsi 430 Nm, serta versi 149,5 dk, torsi 330 Nm.
Tenaga dan torsi tersebut dipadukan dengan dua pilihan transmisi yakni otomatis 6 percepatan dan manual 6 percepatan.
Sementara untuk penggerak rodanya, menggunakan sistem yang dinamakan Super Select 4WD-II.
Teknologi penggerak roda ini dilengkapi dengan Limited Slip Differential (LSD), yang memungkinkan torsi didistribusikan sebanyak 40 persen ke tenaga penggerak depan, dan 60 persen ke belakang.
Tujuannya, untuk memberikan traksi yang seimbang dan stsbil saat mobil tengah menikung.
Selain itu, sistem penggerak ini dapat disetel dengan beberapa mode, mulai dari dua roda (2H), empat roda mode 4H, 4HLc (locked center differential) dan 4LLc (locked center differential dengan low gear).
Bukan cuma itu, All New Triton juga dibekali dengan 7 mode berkendara yakni Normal, Eco, Gravel, Snow, Mud, Sand, dan Rock.
Triton baru juga telah dilengkapi sistem Active Stability and Traction Control (ASTC) di semua varian.
Ada juga fitur Hill Descent Control (HDC), Hill Start Assist (HSA), Adaptive Cruise Control (ACC), Forward Collision Mitigation System (FCM), Blind Sport Warning (BSW) dengan Lane Change Assist (LCA) serta Rear Cross Traffic Alert (RCTA).
Namun, sayangnya mobil ini baru akan dijual di Jepang pada awal 2024 nanti.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR