Gridoto.com - Polytron memperkenalkan fasilitas fast charging motor listrik miliknya di Indonesia Motorcycle Show (IMOS+) 2023.
Selama perkenalan, fast charging station buat motor listrik Polytron tidak dipungut biaya alias gratis!
"Saat ini fasilitas fast charging station Polytron ini masih ada di service center Polytron di Jalan K.S. Tubun Raya, Jakarta," ucap Dennis, Product Manager EV Polytron kepada GridOto.com
"Selama promo, pengguna motor listrik Polytron bisa mengisi daya baterai sampai 100 % gratis di fast charging station Polytron," tambahnya saat ditemui pada Rabu (25/10/2023) di gelaran IMOS+
Baca Juga: Suzuki Burgman Street 125 EX Resmi Meluncur di IMOS+ 2023, Segini Harganya
Lanjut Denis mengatakan bahwa fasilitas fast charging station Polytron ini punya output 4.000 Watt.
"Dengan melakukan charging selama 10 menit saja, dapat menambah daya moyor untuk digunakan sejauh 20 km," jelas Dennis.
Rencana fasilitas fast charging motor Polytron ini akan ada di semua service center Polytron.
"Fast charging station rencananya akan ada di 50 outlet service center Polytron dan public area," tutupnya saat ditemui International Convention Exhibition (ICE), Bumi Serpong Damai (BSD), Tangerang Selatan.
Baca Juga: Makin Segar, Honda Scoopy Dapat Dua Warna Baru di IMOS+ 2023
Wah, kalian pemilik motor listrik Polytron bisa dicoba nih fast charging station.
Selama masa promo ini gratis tidak dikenakan biaya.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR