Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pabrik Isuzu Jepang Pakai Robot, Ada Tujuannya Untuk Mencegah Hal Ini

Harryt MR - Selasa, 24 Oktober 2023 | 07:00 WIB
(Ilustrasi) Isuzu Fujisawa Plant beroperasi sejak tahun 1962, konsisten memproduksi kendaraan light, medium hingga heavy-duty truck dengan teknologi robotik
Isuzu Motors Limited
(Ilustrasi) Isuzu Fujisawa Plant beroperasi sejak tahun 1962, konsisten memproduksi kendaraan light, medium hingga heavy-duty truck dengan teknologi robotik

 

GridOto.com – Hari kedua perjalanan Media Trip Isuzu to Japan Mobility Show (JMS) 2023, menyambangi pabrik Isuzu – Fujisawa Plant yang berlokasi di Fujisawa-Shi, Kanawaga, Jepang (23/10/2023)

Banyak fakta menarik, yang terungkap saat kunjungan GridOto ke pabrik Isuzu Fujisawa Jepang. Yakni penggunaan teknologi robotik di line produksinya.

Isuzu Fujisawa Plant beroperasi sejak tahun 1962, konsisten memproduksi kendaraan light, medium hingga heavy-duty truck dengan teknologi robotik.

Penggunaan teknologi robotik bertujuan untuk meminimalisir cacat produksi, sehingga menjamin kualitas produk yang dihasilkan dari pabrik Isuzu Fujisawa.

Sebut saja penggunaan robot pada lini pengelasan alias welding, tak kurang dari 95% prosesnya dikerjakan oleh robot.

Namun untuk memberikan kualitas yang prima, tangan terampil dan kejelian sumber daya manusia tetap diperlukan terutama pada proses produksi seperti final assembly dan inspection.

Demi menjamin kualitas kerja dari pekerja yang baik, Isuzu juga memiliki nilai yang disebut dengan Isuzu Monozukuri (IM).

Melalui nilai ini, setiap pekerja Isuzu memiliki mindset bahwa dalam proses produksi, tidak ada satupun langkah atau tindakan yang berisiko menghasilkan cacat produksi atau defect.

“Di pabrik Isuzu Fujisawa, tenaga kerja dari Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) ditugaskan untuk belajar langsung sambal berkerja, yaitu di program On Job Training (OJT),” ujar Siswanto, peserta OJT 2023 IAMI.

Menariknya lagi, Isuzu Fujisawa Plant merupakan salah satu pabrik tertua yang hingga saat ini menjadi salah satu bagian terpenting bagi Isuzu global.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Harga New Scoopy di Bali dan Jakarta Ternyata Ada Selisih Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa