GridOto.com - CFMoto Papio XO-1 Racer menganut desain ala cafe racer mini. Lalu seperti apa riding impressionnya? Yuk langsung dicoba!
Sesuai konsepnya yang cafe racer tapi kecil, tidak heran kalau motor seharga Rp 33,8 juta OTR JADETABEK tersebut dibekali dengan setang jepit.
Yang menarik bagian pangkal setang jadi satu dengan segitiga atas, jadi tidak bisa diatur sudut atau ketinggiannya.
Selain itu sudut setang CFMoto Papio XO-1 Racer cenderung datar, beda dengan setang jepit motor umumnya yang cenderung miring ke bawah dan menekuk ke belakang.
Kalau dilihat, sudut setang Papio XO-1 Racer datar mirip dengan KTM RC 200/250.
Hal tersebut membuat sudut tangan mendatar, meski badan agak menunduk ke depan, sehingga rasanya aneh.
Kami rasa harus butuh adaptasi lama agar terbiasa dan nyaman.
Menilik dari spesifikasi resmi, dimensi CFMoto Papio XO-1 Racer tergolong kecil, panjangnya hanya 1.750 mm, lebar 700 mm dan tinggi 975 mm.
Baca Juga: First Ride CFMoto Papio XO-1 Racer, Si Cafe Racer Mini Yang Nyentrik
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR