Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Berasa Balik ke Era 80an, PO Akas Mila Sejahtera Luncurkan Dua Unit Bus Vintage

Naufal Shafly - Jumat, 20 Oktober 2023 | 19:15 WIB
Dua unit bus baru PO Akas Mila Sejahtera menggunakan livery vintage.
Instagram: @akasmilasejahtera_official
Dua unit bus baru PO Akas Mila Sejahtera menggunakan livery vintage.

GridOto.com - Perusahaan Otobus (PO) Akas Mila Sejahtera meluncurkan dua unit bus baru mereka, Rabu (18/10/2023).

Menariknya, bus baru milik PO Akas Mila Sejahtera ini menggunakan livery vintage, untuk memperingati hari jadi perusahaan ke-47.

Secara tampilan, kedua bus baru ini mengusung bodi dengan warna dasar putih, yang dipadukan dengan biru muda dan biru tua.

Sebagai pemanis, terdapat juga garis list berwarna hijau, merah, dan putih yang menjadi pemisah antara warna dasar dengan warna kombinasi di bagian bawahnya.

Pada bagian sampingnya terpampang tulisan Mila Sejahtera, serta logo seperti gambar sayap.

Tampilan bus baru PO Akas Mila Sejahtera, garapan karoseri Tentrem.
Instagram: @tentrembusofficial
Tampilan bus baru PO Akas Mila Sejahtera, garapan karoseri Tentrem.


Secara subjektif, Akas Mila Sejahtera berhasil membangun kesan vintage melalui desain livery ini, yang membuatnya terlihat seperti bus-bus era 80an.

Adapun kedua bus ini dibangun di atas Hino AK 240, yang notabene merupakan sasis bus besar dengan posisi mesin depan.

Karena mengusung mesin depan, bodi yang digunakan adalah Max Facelift garapan karoseri Tentrem.

Buat yang belum tahu, bodi Max series dari Tentrem memang dikhususkan untuk sasis bus besar dengan model mesin depan.

Baca Juga: Terkenal Sebagai PO Mewah, Berapa Harga Sewa Bus Pariwisata Juragan99 Trans Kelas Executive?

Mengutip website resmi Karoseri Tentrem, bodi Max diklaim sangat cocok untuk bus jarak pendek hingga menengah.

Karakter bodinya didesain agar bisa lincah, tangguh, dan mudah perawatan supaya pengusaha bus dapat menghemat biaya operasional.

Bus baru PO Akas Mila Sejahtera sudah menggunakan sekat pembatas antara driver dan penumpang.
Instagram: @tentrembusofficial
Bus baru PO Akas Mila Sejahtera sudah menggunakan sekat pembatas antara driver dan penumpang.


Beralih ke bagian interior, meski bus ini akan terjun di kelas layanan Ekonomi AC, tapi sudah terdapat sekat pemisah antara kabin driver dan penumpang.

Kursinya menggunakan konfigurasi 3+2, untuk memaksimalkan jumlah penumpang yang dapat diangkut.

Interior bus baru PO Akas Mila Sejahtera, garapan karoseri Tentrem.
Instagram: @akasmilasejahtera_official
Interior bus baru PO Akas Mila Sejahtera, garapan karoseri Tentrem.


Rencananya, kedua bus baru ini akan dioperasikan di trayek Banyuwangi-Jember-Yogyakarta pulang-pergi (PP).

Terkait harga tiketnya, PO Akas Mila Sejahtera rute Banyuwangi-Yogyakarta dibanderol Rp 200 ribu per orang (dikutip dari situs penjualan tiket bus online).

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

CVT Motor Matic Terendam Banjir, Pertama Wajib Lakukan Hal Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa