Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mau Dapat Subsidi Konversi Motor Listrik Rp 7 Juta? Catat Daftar Bengkelnya

Wisnu Andebar - Rabu, 18 Oktober 2023 | 16:25 WIB
Honda Spacy hasil konversi di booth Dinas ESDM Jabar di pameran ETCE 2023
Wisnu/GridOto.com
Honda Spacy hasil konversi di booth Dinas ESDM Jabar di pameran ETCE 2023

GridOto.com - Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Jawa Barat (Jabar) ambil bagian dalam pameran Energy Transition Conference & Exhibition (ETCE) 2023 di Hotel Bidakara Jakarta mulai 18-20 Oktober 2023.

Selama pameran yang digagas oleh Dewan Energi Nasional (DEN) RI ini, Dinas ESDM Jabar mengajak masyarakat untuk beralih ke kendaraan listrik dengan cara konversi menuju target Net Zero Emission (NZE) pada 2060.

Ageng Dewa, Analis Pemeriksa Kelistrikan Bidang Ketenagalistrikan Dinas ESDM Jabar mengatakan, saat ini sudah ada beberapa bengkel konversi motor listrik yang telah tersertifikasi di Jawa Barat berdasarkan data di platform Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi (EBTKE) Kementerian ESDM.

"Bengkel yang sudah sertifikasi di Jabar ada Quest asal Bandung, BRT Electric di Bogor, PT Cogindo DayaBersama (Cirebon), dan PT Mitrametal Perkasa (Karawang)," ujar Ageng saat ditemui di Jakarta, Rabu (18/10/2023).

"Jadi di Jawa Barat ada empat dari total sembilan bengkel konversi motor listrik secara nasional yang tersertifikasi di EBTKE," sambungnya.

Selain di Jawa Barat, bengkel konversi lainnya yang sudah tersertifikasi ada Volto Mechanix (Bali), Elders Garage (Jakarta Selatan).

Kemudian Balai Besar Survei dan Pengujian Ketenagalistrikan Energi Baru, Terbarukan, dan Konservasi Energi (Jakarta Selatan), PT Braja Elektrik Motor (Jawa Timur), dan SR Electric (Mojokerto).

Karena sudah tersertifikasi, masyarakat yang ingin konversi motor bensin menjadi listrik akan mendapatkan subsidi sebesar Rp 7 juta dari pemerintah.

Namun, untuk mendapatkan subsidi tersebut perlu mengisi data diri melalui formulir yang tersedia di laman https://ebtke.esdm.go.id/konversi/bengkel-rekanan.

Baca Juga: Elders Elettrico dan Slank Kolaborasi Bikin Paket Konversi Motor Listrik, Dapat Subsidi Rp 7 Juta

Dengan adanya subsidi, maka masyarakat akan mendapatkan konversi kit seperti dynamo,controller, mounting dengan harga lebih terjangkau.

"Konversi motor listrik normalnya bisa Rp 17 juta, tapi karena dipotong Rp 7 juta jadi hanya Rp 10 juta," terangnya.

Lebih lanjut Ageng mengungkapkan, wujud percepatan transisi energi juga ditunjukkan lewat sektor pendidikan oleh Dinas ESDM Jabar.

"Kami membagikan konversi kit kepada delapan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Jawa Barat untuk praktik agar bisa menjadi bengkel konversi," pungkasnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Beli Oli Pertamina, Menangkan Motor dan Hadiah Menarik di CLICK ‘N WIN 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa