GridOto.com - Mobil bekas Nissan Grand Livina cocok untuk pilihan mobil keluarga.
Mobil bekas Nissan Grand Livina bisa dibilang cukup tangguh dan irit bahan bakar.
Perawatan dan penggantian spare part mobil bekas Nissan Grand Livina salah satunya yakni kampas rem belakang.
Sama seperti kampas rem depan, kampas rem belakang Nissan Grand Livina juga perlu dicek dan diganti berkala.
"Kampas rem belakang Nissan Grand Livina yakni berjenis tromol juga perlu diganti kalau sudah tipis," buka Troyono pemilik bengkel Family Auto Service (FAS) di Bintara, Bekasi.
Baca Juga: Mobil Bekas Toyota Kijang Innova Diesel, Ini Biaya Servis Power Window
"Kampas rem belakang kalau sudah mulai tipis biasanya rem tangan akan semakin tinggi," jelasnya.
Kampas rem belakang Nissan Grand Livina dibandrol Rp230 ribu untuk produk original.
Selain spare part original, ada juga kampas rem Nissan Grand Livina produk aftermarket.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR