Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Teknologi Mobil Listrik

Wuling Patenkan Nama Baru Cloud ev di Indonesia, Ini Penampakannya?

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Kamis, 12 Oktober 2023 | 21:30 WIB
Seperti ini penampakan mobil baru listrik Wuling Cloud ev?
Baojun
Seperti ini penampakan mobil baru listrik Wuling Cloud ev?

GridOto.com - Wuling Motors telah mendaftarkan tiga nama yang potensinya akan digunakan untuk mobil listrik baru.

Tiga nama baru dari Wuling tersebut terpantau di laman Pangkalan Data Kekayaan Intelektual milik Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual Kementerian Hukum dan HAM (DJKI Kemenkumham).

Secara rinci, empat nama baru yang dipatenkan Wuling tersebut masing-masing berjulukan Bingo ev, Cloud ev, dan Sky ev.

Tentu saja nama Bingo ev diperuntukkan untuk Wuling Bingo yang berpotensi meluncur dalam waktu dekat.

Nah menariknya, kemunculan nama Cloud ev di Indonesia mengiringi peluncuran Baojun Yunduo di Tiongkok.

Entri nama Cloud ev di Pangkalan Data Kekayaan Intelektual.
Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual Kemenkumham
Entri nama Cloud ev di Pangkalan Data Kekayaan Intelektual.

Baca Juga: Pemilik Wuling Air ev Ngeluh Ngecas Mahal Isi Sedikit, Faktanya Begini

Meluncur beriringan dengan hari pertama GIIAS 2023 pada 10 Agustus lalu, Baojun Yunduo atau Baojun Cloud hadir di Tiongkok sebagai mobil listrik untuk keluarga.

Kalau diklasifikasikan secara harga dan dimensi, Baojun Cloud itu setingkat lebih tinggi dari Wuling Bingo.

Meskipun lebih tinggi posisinya, Baojun Cloud masih cukup terjangkau dengan banderol mulai dari 95.800 yuan atau Rp 206 juta (kurs 1 yuan = Rp 2.151).

Apa saja yang disuguhkan oleh Cloud? Pertama dari performa, Baojun Cloud memiliki motor listrik penggerak roda depan bertenaga 100 kW atau 134 dk dan bertorsi 330 Nm.

Baojun juga menyediakan Cloud dalam dua pilihan kapasitas baterai yaitu 37,9 kWh dan 50,6 kWh.

Interior Baojun Cloud yang serasa di rumah.
Baojun
Interior Baojun Cloud yang serasa di rumah.

Baca Juga: Wuling Almaz Baru Sudah Meluncur, Model Lama Kok Masih Dijual?

Baterai kapasitas terkecil diklaim memiliki jarak tempuh sejauh 360 kilometer, sementara terbesar itu 460 kilometer.

Masuk ke interior, Baojun Cloud menyuguhkan banyak fitur canggih yang sebenarnya sudah ada di mobil-mobil listrik Wuling dan Baojun lainnya.

Tapi unik untuk Cloud, konsumen disuguhkan dengan desain kabin two-tone klasik seperti rumah.

Joknya juga nyaman seperti di rumah sendiri karena memiliki desain selayaknya sofa mewah.

Editor : Panji Maulana

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Momen Spesial, Tol Probowangi Dibuka Gratis Pada Akhir 2024 dan Awal 2025

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa