GridOto.com - Setelah dua musim ini ikut balapan Fanatec GT World Challenge Europe (GT WCE), Valentino Rossi akhirnya mengungkapkan rencananya untuk 2024 mendatang.
Rencana pertamanya, Valentino Rossi masih akan berpartisipasi di Fanatec GT World Challenge Europe 2024 mendatang.
The Doctor masih akan membela tim asal Belgia, W Racing Team (WRT), dengan dukungan penuh dari BMW.
Hanya saja Valentino Rossi kemungkinan besar hanya akan tampil di seri Endurance Cup-nya saja, namun kemungkinan tidak akan tampil dalam seri Sprint Cup.
"Programnya masih belum dipastikan. Tapi aku masih akan lanjut di sini GT WCE Endurance Cup," ujar Rossi, dilansir GridOto.com dari Motosan.es.
"Hanya saja belum jelas apa aku masih akan balapan di Sprint Cup," tegas juara dunia sembilan kali tersebut.
Sebagai gantinya, pembalap asal Italia tersebut berpeluang besar akan mencoba tampil di kejuaraan balap ketahanan dunia, FIA WEC.
Hal itu memang masih dibahas, namun satu hal besar yang kemungkinan besar akan dicoba Rossi, adalah mencoba keras tampil dalam balapan legendaris Le Mans 24 Hours, yang menjadi salah satu seri spesial di kalender FIA WEC.
Sayangnya Rossi membantah keras gosip yang menyebutkan dirinya akan naik ke kelas utama, dengan mengendarai BMW M Hybrid V8.
Bos VR46 Racing Team tersebut masih akan tetap balapan di kelas GT3, seperti yang dilakukannya sejauh ini di GT WCE.
"Tujuanku memang itu (mengendai hypercar). Namun masalahnya adalah surat izinnya. Kupikir agak sulit mendapat izinnya karena aku tidak punya cukup waktu," ujar Rossi.
"Tahun depan aku masih akan di GT3, bukan hypercar. Aku ingin memakai GT3 di Le Mans, tapi apakah aku akan melibas satu kalender FIA WEC? Masih belum tahu. Yang pasti aku masih di GT WCE, yang sangat kusukai. Sisa programnya tinggal masalah waktu," jelasnya.
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | Motosan.es |
KOMENTAR