GridOto.com - Honda Thailand resmi memperkenalkan mobil baru Honda Accord e:HEV di Thailand pada Jumat (29/9).
Meskipun tampil di GIIAS 2023, konsumen Indonesia harap bersabar karena Honda Accord e:HEV lebih dahulu tersedia untuk konsumen Thailand.
Direncanakan untuk meluncur pada 17 Oktober mendatang, Honda Thailand mulai membuka keran pemesanan Honda Accord e:HEV.
Honda menargetkan Honda Accord e:HEV termurah dibanderol tidak lebih dari 1.530.000 baht atau Rp 650,8 juta (kurs 1 baht = Rp 425,3).
Sementara untuk varian termahalnya, Accord e:HEV RS, ditargetkan untuk memiliki harga tidak lebih dari 1.800.000 baht atau sekitar Rp 765,5 juta.
Baca Juga: Pilihan Aksesori Honda Access Accord e:HEV, Pilih Sporty atau Elegan?
Harga boleh mahal, tapi Honda Accord e:HEV terbaru menyuguhkan fitur yang jauh lebih banyak dan canggih dari sebelumnya.
Pertama ada Experience Selection Dial yang memungkinkan pengemudi atau penumpang untuk mengatur beberapa fitur lewat satu kenop saja.
Experience Selection Dial bisa dipakai untuk mengatur AC, audio, ambient lighting, dan juga bisa menyimpang 8 settingan user.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR