Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2023

Punya DNA Rally, Ternyata Sekencang Ini Mobil Baru Subaru WRX

Aries Aditya Putra - Sabtu, 30 September 2023 | 10:19 WIB
Subaru WRX tS EyeSight
Aries Aditya/GridOto.com
Subaru WRX tS EyeSight

GridOto.com - DNA rally yang tersemat pada Subaru WRX tentu performa jadi salah satu unggulan mobil ini.

Dibekali mesin boxer 4 silinder, mesin Subaru WRX ini kapasitasnya 2.387 cc dengan bantuan turbo.

Tenaganya mencapai 271 dk dan torsi 350 Nm yang disalurkan melalui transmisi jenis CVT.

Subaru menyebut CVT dengan istilah Lineartronic, bedanya di WRX ada tambahan Variable Torque Distribution (VTD) dan sports shifting control.

Jadi meski secara basisnya sebuah transmisi yang memanfaatkan belt, namun tetap ada sensasi perpindahan gigi layaknya transmisi dual clutch.

Mesin boxer Subaru WRX bertenaga 271 dk dan torsi 350 Nm
Aries Aditya/GridOto.com
Mesin boxer Subaru WRX bertenaga 271 dk dan torsi 350 Nm

Baca Juga: Subaru BRZ Varian Ini Terkena Sentuhan STI, Dapat Upgrade Apa Saja?

Hasilnya, akselerasi dari 0-100 km/jam Subaru WRX ini bisa tuntas dalam waktu 6,3 detik.

Bahkan saat dites dari berhenti hingga jarak 402 meter, dituntaskan dalam waktu 14,5 detik saja.

Hal ini juga tak lepas dari sistem penggerak Symmetrical AWD (All-Wheel Drive) khas Subaru.

Penyaluran tenaga dan torsi ke semua roda memastikan tak ada gejala selip saat akselerasi dimulai.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Tips Beli Honda Jazz Gen 1 dan 2 Bekas, Kaki-kaki Rawan Diserang Penyakit Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa