Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sering Lihat, Ternyata Fungsi Garis Kotak Kuning di Perempatan Lebih Penting dari Traffic Light

Mohammad Nurul Hidayah - Rabu, 27 September 2023 | 10:15 WIB
Fungsi kotak kuning di perempatan jalan pada situasi tertentu ternyata lebih penting dari traffic light
Istimewa
Fungsi kotak kuning di perempatan jalan pada situasi tertentu ternyata lebih penting dari traffic light

Gridoto.com - Meski sering melihat, tapi masih banyak pengendara yang enggak paham soal fungsi garis kotak kuning besar yang ada di perempatan.

Garis kotak kuning ini sering terlihat di perempatan atau persimpangan besar yang ada di jalan perkotaan.

Bukan untuk pemanis, ternyata garis kotak kuning di perempatan jalan ini punya fungsi untuk mencegah kemacetan.

Bahkan, dalam situasi tertentu garis kotak kuning di perempatan ini harus diutamakan dari pada alat pemberi isyarat lalu lintas yang bersifat perintah atau larangan.

Baca Juga: Akhirnya Terjawab, Ternyata Ini Arti Garis Kuning yang Ada di Jalan

Lalu bagaimana caranya garis kotak kuning besar ini bisa mencegah terjadinya kemacetan atau stuck di area perempatan jalan?

Kotak kuning besar yang ada di persimpangan jalan itu sendiri punya nama resmi Yellow Box Junction (YBJ).

Kotak kuning di persimpangan jalan punya nama resmi Yellow Box Junction (YBJ)
GridOto.com
Kotak kuning di persimpangan jalan punya nama resmi Yellow Box Junction (YBJ)

Fungsi dari Yellow Box Junction untuk mencegah arus lalu lintas di persimpangan terkunci saat terjadi kepadatan, yang berakibat tersendatnya arus kendaraan di jalur lain yang tidak padat.

Cara kerjanya, bagi kendaraan yang belum masuk Yellow Box Junction harus berhenti, jika masih ada pengguna jalan dari arah lain di dalam area kotak kuning tersebut.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa