GridOto.com - Kasus sepeda motor besar atau motor gede (moge) yang terbakar kembali terjadi.
Kali ini di Jalan Bukit Golf BSD, Tangerang, Kamis (21/9/2023).
Kejadian tersebut diunggah dalam bentuk video oleh Jabodetabek.terkini di Instagram.
Belum ada kejelasan apa yang jadi penyebab moge tersebut terbakar.
Saat dikonfirmasi, hal tersebut dibenarkan oleh Kasubsi Penmas Polres Tangerang Selatan (Tangsel) Ipda Bayu Ferdian Fembriano, S.H.
“Benar telah terjadi laka lantas pada kamis 21 september 2023 sekitar pukul sebelas siang di Jl. BSD Boulevard Utara antara sepeda motor yang dikendarai R.M. (umur 30 tahun) dengan sepeda motor yang dikendarai F.R. (umur 36 tahun),”jelas Bayu saat dikonfirmasi GridOto.com, Jum'at (22/9/2023).
"Akibat kecelakaan tersebut sepeda motor yang dikendarai R.M. terbakar,”sambungnya.
Lebih lanjut Bayu menerangkan, bahwa laka lantas bermula saat Sdr. R.M. mengendarai motor dari arah BSD Golf , setibanya didekat Lampu merah BSD Plaza (TKP) terjadi laka lantas dengan Sepeda Motor yang dikendarai oleh Sdr. F.R.
Akibat kejadian tersebut motor yang dikendarai R.M. terbakar dan R.M. mengalami luka ringan.
Sedangkan motor yang satu lagi mengalami kerusakan body, untuk pengendaranya (F.R.) mengalami luka-luka saat ini dalam perawatan di RS. Medika BSD.
“Kasus laka lantas tersebut masih dalam proses penyelidikan unit Gakkum Sat lantas Polres Tangerang Selatan," tutup Bayu.
Baca Juga: Lawan XMAX dan Forza, Torsinya Segede Moge, Ini Dia WMoto E-Draco
Jika diperhatikan motor tersebut diduga Kawasaki Ninja ZX-14R.
Kawasaki Ninja ZX-14R merupakan salah satu bigbike dengan penampilan garang. Model ini dibekali mesin dengan kubikasi 1.441cc, DOHC, 16 katub, 4 silinder berpendingin cair.
Meisn ZX-14R mampu menghasilkan output 192HP pada 10.000 rpm dan torsi puncak 162,5Nm pada 7.500 rpm.
Dimana motor ini dibanderol dengan harga Rp 300 jutaan.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR