GridOto.com - PT Chery Sales Indonesia (CSI) berencana meluncurkan varian terbaru dari Omoda 5 di Indonesia.
Varian yang dimaksud adalah Omoda 5 dengan mesin 1.600 cc turbo.
Menurut Harry Kamora, Vice President of CSI, Chery Omoda 5 1.6 Turbo akan mengisi segmen baru yang selama ini masih belum terjamah kompetitor.
"Kami enggak ngotot sih, memang ingin main aja. Ada marketnya kok," ucap Harry di kawasan BSD, Tangerang Selatan, Rabu (13/9/2023).
Ia menambahkan, Omoda 5 1.6 Turbo akan dibekali dengan dua opsi penggerak yakni Front Wheel Drive (FWD), dan All-wheel Drive (AWD).
Masih menurut Harry, langkah ini merupakan strategi perusahaan untuk menjangkau konsumen yang lebih luas.
"(AWD) itu enggak besar tapi memang (pasarnya) ada. Kami mau main di sana karena kalau kami enggak main itu sayang potensi marketnya," kata pria yang akrab disapa Harkam ini.
Terkait detail spesifikasinya, Harry enggan memberikan bocoran lebih jauh.
Menurutnya, informasi tersebut akan diumumkan saat peluncuran resmi, yang rencananya dilakukan dalam waktu dekat.
Baca Juga: Sikat, Chery Hadirkan Promo Kredit Omoda 5 dengan Bunga Nol Persen
"Sabar ya, kan belum launching. Akhir bulan ini (akan diluncurkan)," jelasnya.
Bicara soal harga, berdasarkan rilis resmi Chery Sales Indonesia Omoda 5 1.6 Turbo akan dijual di angka Rp 480 jutaan
Namun, angka tersebut belum pasti alias bisa berubah sesuai kebijakan manajemen.
Selain Omoda 5 1.6 Turbo, rencananya Chery juga akan meluncurakan Omoda 5 EV di awal tahun 2023.
Sebelumnya, mobil listrik tersebut sudah diperkenalkan di ajang GIIAS 2023, dan telah terpesan sebanyak 100 unit.
Nantinya, seluruh varian Omoda 5 akan dirakit secara lokal di Tanah Air.
Sebagai informasi, saat ini Chery telah menjual Omoda 5 varian mesin 1.500 cc, dengan dua pilihan tipe yakni Z dan RZ
Omoda 5 Z dibanderol Rp 334,8 juta dan Rp 404,8 juta on the road (OTR) DKI Jakarta buat tipe RZ.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR