Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2023

Kakak Ford Ranger Raptor Berbenah, Kini Lebih Agresif Untuk Off-Road

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Kamis, 14 September 2023 | 19:08 WIB
Ford F-150 Raptor berbenah, kini semakin agresif di off-road.
Ford
Ford F-150 Raptor berbenah, kini semakin agresif di off-road.

GridOto.com - Kakak Ford Ranger Raptor di Amerika Serikat berbenah, kini mengusung teknologi yang membuatnya agresif di medan off-road.

Ford baru saja memperkenalkan facelift mobil baru Ford F-150 di Amerika Serikat termasuk F-150 Raptor.

Meluncur di ajang North American International Auto Show (NAIAS) 2023 pada Rabu (13/9), Ford F-150 menawarkan lebih banyak dari ubahan tampilan.

"Built Ford Tough itu lebih dari sekadar motto. Ia adalah janji kami untuk tidak pernah berhenti menawarkan lebih banyak kepada pemilik F-150," kata John Emmert, Truck General Manager Ford.

"Kami melihatnya sebagai kewajiban kami untuk memberikan apa yang diinginkan dan dibutuhkan konsumen," tambah Emmert.

Secara tampilan, F-150 Raptor masih terlihat agresif seperti sebelumnya dengan ubahan minimal.
Ford
Secara tampilan, F-150 Raptor masih terlihat agresif seperti sebelumnya dengan ubahan minimal.

Baca Juga: Ford Ternyata Pernah Bikin Parfum, Baunya Ketebak Tuh dari Desain Botolnya, Kamu Tahu?

Kalau melihat F-150 terbaru secara keseluruhan, Ford memberikan ubahan tampilan yang cukup banyak termasuk desain gril dan lampu baru.

Tapi untuk F-150 Raptor, ubahan yang paling terlihat di eksteriornya adalah pemakaian bumper modular baru serta lampu baru.

Bumper modular baru Raptor juga mendapatkan beberapa ubahan yang mengekspos lebih banyak ban off-road miliknya.

Bicara soal ban dan kaki-kaki, Raptor kini mendapatkan opsi ban off-road berukuran 37 inci dan sudah standar dengan suspensi FOX Dual Live Valve.

Bersama dengan ubahan pada sektor kaki-kaki lainnya, F-150 Raptor terbaru lebih tangguh menghadapi medan off-road.

Shock absorber Dual Live Valve dari FOX sudah tersedia di Raptor.
Ford
Shock absorber Dual Live Valve dari FOX sudah tersedia di Raptor.

Baca Juga: Macho Mirip Ford Bronco, Mobil Listrik Rp 104 Jutaan Ini Bisa Tempuh 200 Km Sekali Cas Penuh

Oh iya soal fitur off-road, Raptor dapat Terrain Management System, Trail Control, dan One-Pedal Drive.

Performa Ford F-150 Raptor terbaru masih didukung dengan mesin V6 twin-turbo EcoBoost berkapasitas 3.490 cc.

Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 450 dk dan torsi 691 Nm yang disalurkan ke sistem penggerak empat roda lewat transmisi 10-percepatan otomatis.

Masih kurang? Ada F-150 Raptor R yang mendapatkan mesin V8 supercharger berkapasitas 5.163 cc yang saat ini belum terungkap tenaga dan torsinya.

Tapi pada Raptor R sebelumnya, mesin ini mampu menghasilkan tenaga 700 dk dan torsi 870 Nm.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Menghafal Singkatan-singkatan Jalan Tol di Indonesia, Cipali Kerap Salah Arti

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa