GridOto.com - Momotor.id menyebutkan isu rangka eSAF keropos yang terjadi pada skutik Honda belum memberikan dampak terhadap penjualan mereka.
Untuk diketahui, Momotor.id merupakan situs jual beli motor dari PT Adira Dinamika Multi Finance, Tbk. (Adira Finance) yang menghadirkan beragam motor bekas dan baru dari berbagai merek.
Head of Digital Business Adira Finance, Edwin Kartawinata mengatakan, bahwa secara penjualan motor di situsnya masih tergolong stabil meski diterpa isu rangka eSAF keropos.
"Sebenarnya tidak menutup minat bahwa orang itu tiba-tiba langsung manuver dan mencari motor lain," ujar Edwin saat berada di Jakarta Utara belum lama ini.
"Dari sisi kami, isu tentang rangka eSAF itu tidak berdampak terhadap penjualan di Momotor.id," sambungnya.
Lebih lanjut ia mengungkapkan, untuk penjualan secara keseluruhan di Momotor.id, motor konsvensional masih mendominasi sekitar 91 sampai 92 persen.
Sedangkan sisanya adalah untuk penjualan motor listrik.
Meski porsi penjualan motor listrik masih tergolong kecil di situsnya, Edwin menyampaikan tren positif terus terjadi tiap bulannya.
"Kalau melihat tiga bulan terakhir khusus motor listrik naik 14 persen. Karena memang untuk motor listrik kami baru mulai sejak akhir tahun lalu," paparnya.
Baca Juga: Honda BeAT Patah Rangka di Jalanan PIK, Langsung Banjir Komentar dari Netizen
Sekadar info, Momotor.id pertama kali diluncurkan pada 22 Juli 2018 dalam format desktop dan mobile website.
Situs jual beli motor ini menawarkan kemudahan transaksi langsung antara penjual dan pembeli.
Pengguna juga dapat memanfaatkan pembiayaan dari Adira Finance untuk membeli motor bekas dan baru di momotor.id.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR