Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2023

Berita Foto: Evolusi Desain Lima Generasi Mobil Baru Hyundai Santa Fe

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Senin, 4 September 2023 | 20:51 WIB
Hyundai Santa Fe terbaru dapat empat pilihan mesin.
Hyundai
Hyundai Santa Fe terbaru dapat empat pilihan mesin.

GridOto.com - Hyundai telah resmi memperkenalkan mobil baru Hyundai Santa Fe generasi kelima lewat premiere secara daring (10/8).

Meluncur bersamaan dengan hari pertama GIIAS 2023, Hyundai Santa Fe generasi kelima menyapa dengan perubahan total.

Perubahan total ini terlihat dari tampilan yang mengikuti bahasa desain baru Hyundai yang lebih progresif.

Lalu untuk memperkuat kesan sebuah SUV sekaligus memberikan ruang lapang di interior, Hyundai Santa Fe generasi kelima mendapatkan bodi kotak.

"Desain ini selalu tentang form following function dan menekankan apa saja yang bisa dilakukan oleh sebuah SUV," kata SangYup Lee, Executive Vice President and Head of Hyundai Global Design Center.

Hyundai Santa Fe generasi pertama atau SM.
Dok. Otomotif Group
Hyundai Santa Fe generasi pertama atau SM.

Hyundai Santa Fe generasi pertama.
Dok. Otomotif Group
Hyundai Santa Fe generasi pertama.

Baca Juga: Santa Fe Baru Meluncur Sudah Ada Rival Baru, Mirip Defender Juga!

Perjalanan Hyundai Santa Fe di mulai pada tahun 2000 dengan generasi pertama yang diperkenalkan di Geneva Motor Show.

Saat itu Santa Fe menjadi SUV pertama Hyundai yang benar-benar didesain secara in house, berangkat dari Galloper yang berbasis Mitsubishi Pajero.

Santa Fe generasi pertama atau SM, berkiprah hingga 2006 meskipun produksinya terus lanjut hingga 2015.

Hyundai Santa Fe generasi kedua atau CM.
Dok. Otomotif Group
Hyundai Santa Fe generasi kedua atau CM.

Hyundai Santa Fe generasi kedua.
Dok. Otomotif Group
Hyundai Santa Fe generasi kedua.

Baca Juga: Mengulik Fitur Hyundai Santa Fe Terbaru, Bisa Ngecas Ponsel Cepat!

Kiprah Santa Fe SM dilanjutkan dengan Santa Fe CM yang diperkenalkan pada ajang North American International Motor Show pada 2006 silam.

Santa Fe CM tidak hanya semakin mewah di dalam, tapi juga semakin besar dan akomodatif untuk penumpang.

Dari segi desain, Santa Fe CM memiliki bodi yang lebih bulat dari Santa Fe SM.

Hyundai Santa Fe generasi ketiga atau DM.
Dok. Otomotif Group
Hyundai Santa Fe generasi ketiga atau DM.

Hyundai Santa Fe generasi ketiga atau DM tampil lebih sporty.
Dok. Otomotif Group
Hyundai Santa Fe generasi ketiga atau DM tampil lebih sporty.

Baca Juga: Mengintip Hyundai Smartsense Milik Santa Fe Terbaru, Makin Canggih?

Kehadiran Hyundai Santa Fe CM dilanjutkan dengan Santa Fe generasi ketiga atau DM yang mengusung desain baru.

Saat itu Hyundai menggunakan filosofi desain Storm Edge yang memperkuat kesan sporty pada tampilan Santa Fe.

Hyundai Santa Fe generasi keempat atau TM.
Dok. Otomotif Group
Hyundai Santa Fe generasi keempat atau TM.

Facelift Hyundai Santa Fe generasi keempat.
Dok. Otomotif Group
Facelift Hyundai Santa Fe generasi keempat.

Baca Juga: Hyundai Santa Fe Dapat Empat Pilihan Mesin, Sayang Gak Ada Diesel

Namun pada generasi selanjutnya atau TM, Santa Fe yang sporty berubah lagi menjadi sosok yang lebih elegan.

Santa Fe generasi TM tidak hanya menawarkan kesan elegan dan mewah, tapi juga teknologi yang lebih mutakhir.

Sebelum Santa Fe TM digantikan oleh Santa Fe MX5, ia mendapatkan satu ubahan yang membuatnya lebih elegan.

Hyundai Santa Fe warna Terracotta Orange.
Hyundai
Hyundai Santa Fe warna Terracotta Orange.

Hyundai XRT Concept.
Hyundai
Hyundai XRT Concept.

Baca Juga: Ternyata Ini Alasan Bodi Mobil Baru Hyundai Santa Fe Menjadi Kotak

Kini Hyundai Santa Fe meninggalkan desain membulat dan digantikan dengan desain kotak yang berkesan tangguh.

Meski masih mempertahankan kesan mewah, Hyundai Santa Fe MX5 terlihat lebih cocok untuk kegiatan outdoor.

Belum lagi Hyundai menampilkan XRT Concept yang sejatinya Santa Fe terbaru dengan jubah off-road.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa