Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2023

Gak Cuma Mitsubishi, Hyundai Juga Punya XRT Concept. Basisnya Santa Fe

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Kamis, 31 Agustus 2023 | 22:38 WIB
Hyundai XRT Concept merupakan Santa Fe yang berkesan tangguh.
Hyundai
Hyundai XRT Concept merupakan Santa Fe yang berkesan tangguh.

GridOto.com - Gak cuma Mitsubishi, Hyundai ternyata punya mobil konsep yang bernama XRT Concept juga lho.

Yup, seiring meluncurnya Hyundai Santa Fe, Hyundai turut memperkenalkan Hyundai XRT Concept dengan basis Santa Fe terbaru.

Hyundai menyebut XRT Concept merupakan mobil yang didesain untuk memenuhi segala kebutuhan penggemar kegiatan outdoor.

Selain memenuhi kebutuhan ketika berkegiatan outdoor, XRT Concept juga didesain untuk kokoh menghadapi medan yang menantang.

Jika melihat foto-foto yang dibagikan Hyundai, XRT Concept berkesan seperti Santa Fe yang diberikan banyak sekali aksesoris off-road.

Salah satu pernak pernik XRT Concept adalah mounting untuk GoPro.
Hyundai
Salah satu pernak pernik XRT Concept adalah mounting untuk GoPro.

Baca Juga: Mengintip Hyundai Smartsense Milik Santa Fe Terbaru, Makin Canggih?

Namun jika dilihat lebih teliti, XRT Concept mendapatkan bumper depan dan belakang yang berbeda dari Santa Fe biasa.

Lalu di bagian samping, Hyundai membuat XRT Concept lebih kekar dari Santa Fe biasa dengan fender lebih tegas dan ban BF Goodrich All-Terrain KO2.

Uniknya, fender XRT Concept memiliki beberapa mounting untuk memasang GoPro atau action camera lainnya.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bisa Dicoba, Ini 5 Aplikasi yang Bisa Dipakai Untuk Pantau Arus Lalu Lintas di Tol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa