GridOto.com - Modifikasi Seres E1 mau contek gaya Mooneyes juga bisa kok, yang penting perhatikan detil di bagian ini.
Tentu modifikasi ini sifatnya mengadopsi gaya, namun juga punya budget lebih pun bisa langsung pakai beberapa part dari Mooneyes.
Mulai dari hal pertama yang wajib diperhatikan yakni penggunaan warna kuning yang menjadi identitas kuat bagi Mooneyes.
Sayangnya Seres E1 hanya memiliki empat pilihan warna yang tidak ada kuning di dalamnya.
Beberapa pilihan warna tersebut di antaranya ialah Eleghant White, Fairy Green, Mist Rose, dan Oxygen Blue.
Baca Juga: Sama-Sama Mungil, Seres E1 Bisa Contek Modifikasi Wuling Air ev Ini
Maka dari itu opsi yang tersedia dengan ongkos cukup terjangkau bisa dengan melakukan body wrapping dengan warna kuning glossy.
Pada tahap ini kalian bisa mengaplikasi full body wrapping dengan satu warna maupun menggunakan konsep dual tone.
Part penting kedua untuk dipasang yakni pelek dengan dop bulat ala mobil jadul seperti VW Beetle.
Nah supaya tetap on budget,rekomendasinya bisa menggunakan pelek lokal lansiran HSR dengan tipe HSR Mirror REW024.
Pelek ini punya dop bawaan seperti pelek retro dengan bekal ukuran ring 14x5,5 inci ET 35.
Baca Juga: Referensi Pelek Kece Biar Modifikasi Seres E1 Bisa Keren Bergaya Retro
HSR Mirror REW024 punya banderol cukup terjangkau untuk satu setnya yakni di angka Rp 5,6 jutaan.
Atau juga bisa menggunakan pelek kaleng berukuran ring 13 inci yang dipermanis dengan dop bulat dari VW Beetle.
"Pelek kalengnya ada sedikit custom terus ditambahin lagi buat pemanis dop pelek. Ini dop peleknya juga asli punya VW," terang Reindy Riupassa, modifikator mobil.
Sentuhan terakhir bisa menggunakan white wall pada ban agar kesan retro lebih kuat.
"Kalau mau dipakaikan white wall, itu lebih bagusnya pakai pelek yang ring 13 inci biar profil ban sedikit lebih tebal, tapi bukan berarti gak bisa di ring 14. Tetap bisa tapi gak sebaik di ring 13 secara penampilan," saran Reindy menuntaskan.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR