GridOto.com – Wuling Formo Max sukses menjadi perhatian pengunjung di ajang Gaikindo Indonesia International Autoshow (GIIAS) 2023 yang digelar di ICE BSD, Tangerang.
Untuk diketahui, Wuling Formo Max merupakan hasil kolaborasi Wuling Motors (Wuling) dengan Kopi Nako. Pada ajang GIIAS 2023, kendaraan komersial tersebut dimodifikasi menjadi kafe berjalan.
Dalam proses modifikasinya, Kopi Nako bekerja sama dengan perusahaan karoseri yang melayani modifikasi kendaraan komersial, yaitu DSP Styling Indonesia.
Mobile cafe Wuling Formo Max dapat dilihat secara langsung di booth Wuling yang berlokasi di Hall 9, ICE BSD. Tak hanya melihat, pengunjung juga bisa memesan dan menikmati minuman racikan Kopi Nako.
Baca Juga: Hadir di GIIAS 2023, Wuling Pamerkan 3 Unit Air ev Edisi Spesial
Public Relations Manager Wuling Motors Brian Gomgom mengatakan, sejak dipamerkan pada hari pertama gelaran GIIAS 2023, kendaraan komersial tersebut sukses menarik antusiasme para pengunjung.
“Kolaborasi ini tidak hanya menarik pengunjung untuk dapat menikmati minuman khas Kopi Nako, tetapi juga turut menjadi inspirasi dalam menciptakan bisnis bersama Wuling Formo Max yang mendukung segala jenis usaha dengan mengusung tema ‘Semangat Enteng Bikin Untung’,” kata Brian dalam siaran pers, Jumat (18/8/2023).
Sementara itu, Direktur PT Jendela Kuliner Bersama (Kopi Nako) JB Khrisna Susanto mengatakan pihaknya bangga dapat menghadirkan inovasi kafe berjalan dengan menggunakan Wuling Formo Max.
“Kopi Nako telah berhasil melakukan perjalanan menggunakan Formo Max ke berbagai daerah, mulai dari Lampung, Semarang, hingga Bali dengan aman dan nyaman. Ini berkat mesin yang mumpuni, perawatan yang mudah, dan kargo yang luas sehingga lebih mudah untuk memenuhi kebutuhan kopi bagi sobat Nako,” kata Khrisna.
Baca Juga: Lini SUV Wuling Terbaru Dapat Acungan Jempol dari Komunitas Pencinta Wuling di GIIAS 2023
Kopi Nako sendiri merupakan sebuah brand kedai kopi yang berada di bawah naungan Kanma Group. Brand ini sudah berdiri sejak 2018 melalui outlet pertamanya di Bogor. Kini, Kopi Nako sudah memiliki sebanyak 42 outlet yang tersebar di beberapa kota besar di Indonesia.
“Kami harap Kopi Nako dapat terus menjangkau lebih banyak konsumen di Indonesia, tentunya bersama Wuling Formo Max yang selalu dapat kami andalkan,” kata Khrisna.
Kargo luas dan nyaman
Sebagai informasi, Wuling Formo Max yang dimodifikasi menjadi kedai Kopi Nako berjalan tersebut memiliki area kargo dengan panjang 2.695 mm dan lebar 1.725 mm.
Kendaraan ini juga dilengkapi bukaan bak tiga sisi, sehingga dapat memuat banyak peralatan yang digunakan untuk meracik minuman.
Baca Juga: Wuling Air ev Lite Melantai di GIIAS 2023, Harganya Rp 206 Juta
Soal konfigurasi mesin, kendaraan pick-up ini didukung oleh mesin berkapasitas 1.500 cc 4 silinder. Mesin itu dipadukan dengan transmisi manual 5-percepatan dan teknologi electric power steering (EPS), sehingga membuat akselerasi mobil semakin lincah.
Tak hanya itu, Wuling Formo Max varian Standard juga telah dilengkapi dengan berbagai fitur terkini untuk menambah kenyamanan berkendara, seperti foldable remote key, pengaturan kursi dan sandaran kepala yang fleksibel, automatic power windows, dan sun visor untuk supir.
Sementara pada Wuling Formo varian Max AC, perangkat kenyamanannya semakin lengkap dengan adanya penambahan fasilitas berupa air conditioner, head unit radio, dan koneksi USB, serta dua speaker.
Bagi pengunjung yang ingin melihat langsung modifikasi Wuling Formo Max bersama Kopi Nako dapat mengunjungi booth Wuling yang berlokasi di Hall 9, ICE BSD.
Jangan lupa untuk upload keseruan selama berkunjung ke booth Wuling di media sosial dan tunjukan buktinya untuk mendapatkan voucher gratis dari Kopi Nako.
Editor | : | Yussy Maulia |
KOMENTAR