Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Youtuber Laurend Tancap Gas, Laporkan Ojol Pengintimidasi Ke Polisi

Hendra - Jumat, 18 Agustus 2023 | 10:20 WIB
Tak terima diintimidasi Laurend balik laporkan driver ojol
@laurend hutagalung TV
Tak terima diintimidasi Laurend balik laporkan driver ojol

GridOto.com- Youtuber Laurend Hutagalung tancap gas.

Pemilik kanal Youtube Laurend Hutagalung TV mengadukan perlakuan intimidasi yang dilakukan driver ojol ke polisi. 

Sebelumnya kru Laurend Hutagalung TV sempat meminta maaf kepada kerumunan massa.

"Maaf itu saya pastikan biar suasana adem, tentram dan oknum ojol membubarkan diri," kata Laurend Hutagalung.

Untuk itu, pihaknya telah melaporkan intimidasi yang dialaminya kepada pihak Polres Jakarta Selatan. 

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Irwandhy Idrus menyebutkan Laurend melaporkan terkait Pasal 170 KUHP tentang pengeroyokan.

Polres Metro Jakarta Selatan telah menerima laporan Youtuber Laurend.

"Betul, sudah kami terima laporannya. Kami buatkan LP dengan persangkaan pasal 170 KUHP," kata Irwandhy.

Sebelumnya, terjadi aksi kericuhan antara YouTuber Laurend dari kanal Lauren Hutagalung TV dan komunitas ojek online (ojol).

Baca Juga: Kasus Ojek Online Vs Youtuber, Polisi Sebut Ada Miskomunikasi

Peristiwa terjadi di depan kedai Ayam Bakar Wong Solo di Jalan KH. Abdullah Syafei, Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (15/8/2023) sekitar pukul 19.00 WIB.

Laurend menegur pemotor lalu memancing amarah warga dan ojek online.

"Kami hanya mengingatkan agar tidak lawan arah, karena berbahaya bukan untuk bapak tapi juga pengendara lain," jelasnya. 

Rekaman ini yang dimasalahkan para pengendara sehingga terjadi peristiwa tersebut. 

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa