Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Austria 2023

Demi Siaran yang Ciamik, Inilah Tujuh Kamera Onboard yang Terpasang di Motor MotoGP

Rezki Alif Pambudi - Kamis, 17 Agustus 2023 | 14:30 WIB
Kamera onboard MotoGP
Telegraph.co.uk
Kamera onboard MotoGP

GridOto.com - Demi siaran yang seru, kamera onboard MotoGP sudah digunakan selama empat dekade belakangan.

Dari tahun ke tahun, kamera onboard MotoGP selalu berkembang semakin canggih hingga penggunaan 'shoulder cam' alias kamera bahu dalam dua musim terakhir.

Setidaknya sekarang ada enam kamera onboard MotoGP yang digunakan, berikut ulasannya.

1. Kamera Depan (Front Cam)

Kamera depan ini dipasang di ujung fairing depan motor, yang berfungsi merekam kondisi di bagian depan motor.

Tayangan dari kamera depan ini termasuk yang paling sering terlihat dalam tayangan televisi, dan sudah digunakan cukup lama di Grand Prix.

2. Kamera Belakang (Rear Cam)

Kamera ini biasanya dipasang di bagian kolong motor dengan menghadap ke belakang, yang fungsinya merekam kondisi di belakang motor.

Skema kelistrikan kamera onboard MotoGP
MotoGP.com
Skema kelistrikan kamera onboard MotoGP

Baca Juga: Ada Sponsor Baru, Tim VR46 Milik Valentino Rossi Bakal Ganti Nama di MotoGP 2024

3. Kamera Pantat (Butt Cam)

Kamera ini ditempatkan di atas buritan motor, untuk merekam bagian pantat pembalap saat meliuk-liuk saat memacu motornya di trek.

Hadirnya kamera pantat ini membuat sejumlah pembalap memasang logo dan tulisan unik di bagian pantat racing suit-nya.

Tampilan onboard butt cam
Valentino Rossi
Tampilan onboard butt cam

Contohnya saja Valentino Rossi yang memasang tulisan 'The Doctor' di bagian pantat racing suit-nya, yang kemudian diikuti banyak pembalap hingga sekarang.

4. Kamera Helm (Helmet Cam)

Kamera ini diletakkan di area dasbor motor dengan menghadap ke belakang.

Fungsinya untuk merekam pergerakan tubuh para pembalap dari depan, khususnya mimik wajah yang terlihat di dalam helm pembalap.

Tampilan helmet cam atau dashboard cam
MotoGP.com
Tampilan helmet cam atau dashboard cam

5. Kamera Overtake yang Terkontrol

Kamera overtake ini salah satu kamera baru yang digunakan Dorna Sports dalam beberapa musim belakangan.

Kamera ini ditempatkan di lokasi yang sama dengan kamera pantat, yang digunakan untuk merekam aksi menyalip.

Baca Juga: Jika Gagal Dapatkan Alex Rins, Ini Pembalap yang Dipilih Yamaha Gantikan Franco Morbidelli di MotoGP 2024

Kamera ini dioperasikan jarak jauh oleh operator TV MotoGP, dan bisa diarahkan perekamannya untuk merekam aksi salip menyalip dari samping motor.

6. 360 VR Live Camera

Kamera di bagian buritan motor MotoGP yang terintegrasi
MotoGP.com
Kamera di bagian buritan motor MotoGP yang terintegrasi

Kamera ini terintegrasi dengan kamera overtake dan kamera pantat, dan bisa digunakan merekam aksi dengan sudut pandang 360 derajat.

Untuk pelanggan website resmi MotoGP.com, mereka bisa mengakses kamera ini secara manual dan leluasa.

7. Shoulder Cam

Shoulder cam ini dipasang di bagian bahu kiri pembalap, menampilkan bagaimana pembalap mengoperasikan motor dengan tangan dan tubuhnya.

Para penonton juga bisa dengan leluasa melihat bagian dasbor motor, termasuk beberapa tuas baru untuk mengoperasikan device-device unik motor MotoGP.

Editor : Muhammad Ermiel Zulfikar
Sumber : Facebook.com/motogp,onestopracing.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Terawat Sampai Dilelang, Selama Ini Mobil dan Motor Sitaan KPK Menginap di Rupbasan Dewi Sartika

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa