GridOto.com - Suzuki Ertiga Hybrid, Grand Vitara, dan XL7 Hybrid menggunakan sistem mild hybrid yang disebut Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS).
Baterai hybrid mobil Suzuki rusak segini harganya kalau diganti.
Sistem mild hybrid Suzuki menggunakan baterai lithium-ion sebagai komponen utama menyimpan arus listrik.
Christiana Yuwantie, Spareparts Dept. Head PT Suzuki Indomobil Sales (PT SIS) mengungkapkan biaya baterai jika ada penggantian.
"Untuk Suzuki XL7 Hybrid baterai kapasitas 12V 10Ah harganya Rp 14 juta," ungkap Christiana.
Baca Juga: Cukup Mudah Perawatan Hybrid Mobil Suzuki, Tidak Ada Perlakuan Khusus
Sedangkan Suzuki Ertiga Hybrid dan Grand Vitara lebih murah.
"Kapasitasnya lebih kecil 12V 6Ah harga baterainya di bawah XL7 Hybrid," sebut Christiana.
Harga tersebut tidak dibebankan kepada pengguna selama masa garansi.
Yakni selama 8 tahun atau 160.000 km mana yang tercapai lebih dulu.
"Selama masa garansi jika ada kerusakan maka akan didiagnosa dan akan diganti assy gratis diluar kesalahan penggunaan," terang Christiana.
Garansi baterai ini juga turut didukung dengan pemakaian dan perawatan yang benar.
Adhi Prasojo, Section Head of 4W Technical Service PT SIS mengutarakan tidak ada perlakuan spesifik dalam perawatan sistem hybrid Suzuki.
Baca Juga: Suzuki Baleno di GIIAS 2023 Punya Head Unit Baru Tambah Fitur Canggih
"Cukup melakukan perawatan sesuai anjuran servis berkala," ujar Adhi.
Dalam pemakaian, Adhi mengarahkan untuk menjaga kapasitas baterai tetap ideal.
Yaitu dengan memanaskan mesin secara berkala agar ada output tenaga dari mesin untuk menjaga kapasitas baterai.
"Jangan untuk dipakai terjang banjir yang berisiko air masuk dan mengalami kontak dengan elektrikal baterai sehingga rusak," tekan Adhi.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR