Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+
Tujuan Terkait

GIIAS 2023

Hyundai Ioniq 6 Resmi Dijual di Indonesia, Harga Tembus Rp 1 Miliar

Muhammad Rizqi Pradana - Senin, 14 Agustus 2023 | 14:52 WIB
Setelah beberapa kali dipamerkan, mobil listrik anyar Hyundai Ioniq 6 akhirnya resmi dijual di Indonesia, harga tembus Rp 1 Miliar .
Pradana
Setelah beberapa kali dipamerkan, mobil listrik anyar Hyundai Ioniq 6 akhirnya resmi dijual di Indonesia, harga tembus Rp 1 Miliar .

GridOto.com - Setelah sempat 'bocor' duluan, Hyundai Ioniq 6 akhirnya secara resmi diluncurkan di Indonesia pada Senin, (14/8) siang tadi.

Hyundai Ioniq 6 sendiri menjadi mobil baru kedua yang diluncurkan PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) di ajang GIIAS 2023.

Sekaligus mobil listrik kedua dari lini produk pabrikan asal Korea Selatan tersebut setelah Hyundai Ioniq 5 meluncur tahun lalu.

"Hari ini kami perkenalkan produk yang mendapatkan pengakuan global," ucap Franciscus Soerjopranoto, Chief Operation Officer atau COO HMID dalam acara peluncuran.

"Mari kita sambut masa depan yang brilian dan cerah untuk Indonesia, Hyundai Ioniq 6," imbuhnya.

HMID memboyong Hyundai Ioniq 6 ke Indonesia dalam satu varian saja dengan penggerak AWD yang dibanderol Rp 1,197 Miliar.

Angka tersebut lebih tinggi dari harga jual Ioniq 5, yang membuat Hyundai Ioniq 6 menjadi mobil listrik flagship dari pabrikan berlambang H miring itu.

Bagi sobat yang tertarik, keran pemesanan Hyundai Ioniq 6 sudah dibuka mulai hari ini.

Baca Juga: Sebelum Meluncur, Hyundai Ioniq 6 Didaulat Jadi Mobil Resmi KTT ASEAN

"Sudah bisa dipesan di seluruh jaringan dealer kami," ucap Astrid Ariani Widjana, Head of Marketing Dept. HMID dalam kesempatan yang sama.

Editor : Dida Argadea

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari, program KG Media yang merupakan suatu rencana aksi global, bertujuan untuk menghapus kemiskinan, mengurangi kesenjangan dan melindungi lingkungan.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Penerapan Biodiesel B40 Dimulai Awal Januari, Diproduksi Dua Kilang Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa