Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Crash Horror Terjadi di Kelas ASB1000 ARRC Mandalika 2023, Kepala Pembalap Jepang Terlindas

Rezki Alif Pambudi - Minggu, 13 Agustus 2023 | 19:22 WIB
Pembalap Jepang bernama Haruki Noguchi, terlibat crash horor di balapan 1 ASB1000 ARRC Mandalika 2023
Instagram.com/noguchiharuki56
Pembalap Jepang bernama Haruki Noguchi, terlibat crash horor di balapan 1 ASB1000 ARRC Mandalika 2023

GridOto.com - Insiden horor terjadi pada race 2 kelas ASB1000 Asia Road Racing Championship (ARRC) di Sirkuit Mandalika, Minggu (13/8) hari ini.

Pembalap asal Jepang, Haruki Noguchi, mengalami crash parah saat memacu motornya di tikungan 10 Sirkuit Mandalika.

Kejadian bermula ketika Haruki Noguchi melaju melebar bersama dengan Zaqhwan Zaidi saat berebut posisi.

Setelah melaju melebar di tikungan 10 Sirkuit Mandalika, kedua rider tersebut sama-sama terjatuh.

Nahas bagi Noguchi, di belakangnya ada Kasma Daniel yang juga melaju sedikit melebar di tikungan tricky tersebut.

Kasma Daniel yang sudah mati langkah, tak bisa menghindar untuk melindas kepala pembalap Honda tersebut dengan cukup keras.

Balapan pun langsung dihentikan, lalu tim medis pun melakukan evakuasi darurat untuk menyelamatkan nyawa sang rider.

Untungnya kini kondisi Noguchi sudah mulai stabil, meski mengalami cedera yang tidak bisa diremehkan.

"Selama putaran keempat Idemitsu Asia Road Racing Championship (ARRC), ada insiden terjadi di tikungan 10 melibatkan Haruki Noguchi dari tim SDG MS Harc-Pro. Honda. Karena itu, kelas Asia Superbike 1000 cc resmi dibatalkan untuk mengutamakan situasi medis dari rider yang terlibat," tertulis dalam pernyataan resmi FIM Asia.

Baca Juga: Biar Enggak Kayak Dirinya, Jorge Lorenzo Kasih Bisikan ke Marc Marquez

"Sang rider sedang dirawat di medical centre dan stabil. Ia dipindah ke rumah sakit lokal untuk perawatan lanjutan. Situasi Haruki akan terus di-update sesuai kondisi. Kami harapkan dukungan dan doa kalian untuk pemulihan cepat sang rider," jelasnya.

Akun Instagram sang pembalap pun mendapat banjir doa dan ucapan semangat dari pencinta balap.

Kita harapkan agar Haruki Noguchi segera pulih dan segera bisa balapan kembali.

Editor : Dida Argadea
Sumber : Twitter.com/AsiaFim

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Durability Terkenal Oke, Ini Ciri Kaki-kaki Avanza Bekas Sudah Tidak Fit

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa