GridOto.com - Pembalap tim VR46 Racing, Marco Bezzecchi, memberikan isyarat soal peluangnya membela tim Pramac Racing di MotoGP 2024.
Marco Bezzecchi secara tegas berharap Franco Morbidelli bisa menemukan kursi balap dan bertahan di MotoGP, setelah kontraknya tidak diperpanjang oleh Yamaha.
Bahkan pembalap bernomor 72 ini tidak sungkan jika Franco Morbidelli merapat ke kubu Ducati di MotoGP 2024.
"Aku setuju dengan pendapat Pecco. Dari sudut pandangku, Franky sangat kuat," kata Bezzecchi, dilansir GridOto.com dari Paddock-GP.
"Ia tak pantas mendapat momen buruk ini, tapi pada akhirnya itu bukan kuasanya," jelas rekan setim Luca Marini.
Saat ini Morbidelli punya tiga tim potensial yang berpeluang menampungnya untuk mengarungi MotoGP 2024.
Pertama adalah tim VR46, kedua tim Gresini yang juga tim satelit Ducati, dan opsi ketiga adalah tim LCR Honda.
Pilihan paling mudah adalah di tim VR46, karena tim milik Valentino Rossi tersebut sudah siap sedia menerima Morbidelli.
Satu-satunya syarat adalah Bezzecchi tinggal bilang 'Ya' untuk pindah tim Pramac Racing, agar kursi di tim VR46 menjadi kosong untuk kompatriotnya tersebut.
Baca Juga: Sudah Diskusi dengan Marc Marquez, Honda Bantah Keras Pernyataan Bos KTM Soal Hak Konsesi di MotoGP
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | Paddock-GP.com |
KOMENTAR