Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

GIIAS 2023

Maxus Mifa 9 Resmi Diluncurkan di GIIAS 2023, Segini Harganya

Isal - Kamis, 10 Agustus 2023 | 14:51 WIB
Maxus Mifa 9 resmi diluncurkan di GIIAS 2023
Faisal
Maxus Mifa 9 resmi diluncurkan di GIIAS 2023

GridOto.com - Maxus Mifa 9 resmi meluncur di Indonesia hari ini (10/08/2023) di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS 2023).

Maxus Mifa 9 dijual dan disdistribusikan oleh PT Indomobil Wahana Trada yang merupakan anak perusahaan Indomobil Group.

"Maxus Mifa 9 merupakan MPV Full-size premium electric pertama di dunia," ucap Andry Ciu selaku Advisory Board - Indomobil Group di GIIAS.

"Melalui jaringan distrubusi Indomobil Group, Maxus Mifa 9 dijual dengan Rp 1,4 milliar On The Road," tambahnya.

Baca Juga: Mobil Listrik Rival Alphard Ini Diduga Tampil di GIIAS, Begini Speknya

Maxus Mifa 9 ini dibekali dengan baterai Lithium-Ion dengan kapasitas 90 kWh.

"Dalam kondisi baterai penuh, Maxus Mifa 9 dapat berjalan hingga 560 km," ucap Zhang Wei selaku Overseas Regional Manager, SAIC MAXUS Automotive Co., Ltd kepada awak media.

Konfigurasi kursi 7 seater dengan captain seat
Faisal
Konfigurasi kursi 7 seater dengan captain seat

Menurut Zhang, konsumsi energi motor listriknya sekitar 17,1 kWh per 100 km.

Untuk mengisi daya baterai Maxus Mifa 9 dari 30 % sampai 80 % hanya memakan waktu 30 menit jika menggunakan DC Charge.

Baca Juga: Mobil Baru MG Maxus 9 Rilis di Thailand, Lawan Alphard Pakai Listrik!

Sedangkan dengan charger AC, baterai Maxus Mifa 9 dapat penuh dalam waktu 8,5 jam.

"Motor listrik Maxus Mifa 9 mempunyai power atau tenaga 245 dk," jelas Zhang Wei.

Maxus Mifa 9 memiliki bodi dengan panjang 5.270 mm, lebar 2.000 mm, tinggi 1.840 mm, dan wheelbase 3.200 mm.

Tampilan dashboard Maxus Mifa 9
Faisal
Tampilan dashboard Maxus Mifa 9

Untuk mobil yang dipamerkan, pakai konvigurasi tempat duduk 7 seater dengan kursi model captain seat di tengah.

Buat yang penasaran kalian bisa lihat langsung Mifa 9 di hall 3 booth Maxus yang ada di GIIAS 2023.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Harga New Scoopy di Bali dan Jakarta Ternyata Ada Selisih Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa