GridOto.com – Jalan-jalan keliling dunia dapat menjadi pengalaman yang tak terlupakan. Namun, bagaimana jadinya jika keliling dunia dilakukan dengan perjalanan darat (road trip) menggunakan mobil?
Itulah yang dilakukan oleh pasangan Eelco dan Iyel Koudijs bersama dua anak mereka, Raneeshya dan Tyo Koudijs. Dalam perjalanan yang diberi nama Journey of Wonder tersebut, keluarga Koudijs sudah berkeliling ke 34 negara sejak 2017 menggunakan Mitsubishi Pajero Sport keluaran 2017 yang diberi nama Cappuccino.
“Kami pakai Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4. Untuk (mencapai) bagian negara yang pemandangannya bagus, memang harus menempuh (medan) off road dan model Dakar 4x4 ini sangat membantu,” cerita Eelco kepada tim GridOto, Selasa (25/7/2023).
Eelco menjelaskan, Journey of Wonder kali ini dimulai sejak 8 bulan lalu, tepatnya akhir 2022. Total, ada 20 negara yang sudah mereka kunjungi.
“Kami memulai perjalanan dari Dubai, kemudian berkendara sampai ke ujung Eropa, seperti Norwegia dan Finlandia. Lalu, kembali ke Pakistan. Itu (jarak di odometer-nya) hampir 40.000 kilometer,” jelas Eelco.
Soal persiapan, Eelco mengaku telah mengubah dan menambah berbagai komponen mobil untuk mendukung perjalanannya. Salah satunya adalah memasang lift kit pada bagian kaki-kaki.
Sementara untuk bagian roda, Eelco menggunakan jenis ban all terrain (AT) yang memang didesain untuk melintasi berbagai tipe jalanan.
“Saya pakai shockbreaker yang dimodifikasi, biar tetap 'keras' saat di perjalanan. Ini karena kami melewati medan yang berbeda-beda, jadi memang butuh shockbreaker yang sangat kuat,” kata Eelco.
Eelco juga rutin melakukan penggantian oli untuk memastikan mesin tetap bekerja optimal di segala cuaca. Saat musim dingin atau bersalju, misalnya, dia menggunakan oli 5W-30 atau 5W-40 yang punya tingkat kekentalan rendah di suhu dingin.
Editor | : | Sheila Respati |
KOMENTAR